BOGOR, iNews.id - Terobosan positif dilakukan Rektor Universitas Pakuan (Unpak) Bogor, Prof, Dr, Ir, H, Didik Notosudjono, M, Sc yang akan memberikan perhatian lebih kepada para mahasiswanya yang berprestasi dalam bidang olahraga, akademik, seni, budaya dan kreatifitas positif lainnya.
Menurutnya, prestasi dalam bidang olahraga dan bidang lainnya yang diraih para mahasiswa Unpak tentunya akan memberikan nilai plus bagi Unpak itu sendiri.
Artinya, kata Rektor, walaupun Unpak tidak ada Fakultas Ilmu Kepelatihan dan Fakultas Keolahragaan, namun para mahasiswanya bisa mengharumkan daerah lewat arena olahraga.“Itu satu hal yang sangat positif bagi citra Unpak dimata insan atau pemerhati olahraga di tanah air,” tegas Didik Notosudjono, Kamis (30/6/2022).
Ia juga memberikan apresiasi kepada Satlak Tarung Derajat salah satu UKM Keolahragaan di Unpak yang selalu melahirkan para petarung potensial dan kerap mengharumkan daerah dalam berbagai ajang olahraga daerah dan nasional.
"Banyak atlet tarung derajat binaan Satlak Unpak yang menorehkan prestasi diberbagai ajang olahraga yang sangat bergengsi. Ini membuat saya bangga dan patut memberikan dukungan yang lebih agar mereka bisa menorehkan prestasi terbaiknya,” ujarnya.
Belum lama ini, kata Rektor, para atlet tarung derajat dari Satlak Unpak berhasil jadi yang terbaik dan meraih banyak medali dalam event Dispora Cup yang berlangsung di GOR Pajajaran, Kota Bogor.
"Kami berharap para atlet dan pelatih tarung derajat dari Satlak Unpak bisa memberikan polesan atau sentuhannya dengan pembinaan kepada para atlet muda yang berasal dari SMA/ SMK di Kota dan Kabupaten Bogor,” ucapnya.
Editor : Furqon Munawar