Ratusan Siswa Primary Level SGM Cibubur Tampil Memukau dalam Pagelaran Wayang Orang di TIM

SM Said
Sebanyak 395 siswa primary level (SD) dan 8 murid pre primary (TK) Sekolah Global Mandiri Cibubur tampil memukau di Pagelaran Wayang Orang yang dihelat di TIM. Foto iNews/SM Said

JAKARTA, iNewsBogor.id - Sebanyak 395 siswa primary level (SD) dan 8 murid pre primary (TK)  Sekolah Global Mandiri (SGM) Cibubur tampil memukau di Pagelaran Wayang Orang yang dihelat di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Sabtu sore (15/6/2024). Acara yang berkolaborasi dengan Wayang Orang Bharata ini mengambil Tema Kesatria Pringgondani.

Kesatria Pringgondani yang menceritakan kisah kepahlawanan Gatot Kaca putra Bima sehingga rela mengorbankan jiwa raganya untuk memerjuangkan kebenaran dan cinta tanah air. Hadir dalam acara tersebut Direktur Sekolah Global Mandiri Dr Rifa Ariani, SE, Ak MPd serta Staf Ahli Menteri LHK Bidang Energi Prof Dr Haruni Krisnawati, SHut, MSi. Sesekali terdengar riuh tawa ratusan penonton karena acara pagelaran wayang orang tersebut dikemas dengan style humoris anak anak dan kekinian. 

Kepala Sekolah SD Dr Anna Budiatmi MPd mengatakan, sekolah mempunyai peranan yang sangat penting untuk melestarikan dan mengembangkan hasil karya seni dan budaya tradisional daerah. Karena sekolah dinilai sangat strategis sebagai pewaris seni dan budaya. Dimana, menurut dia, pengenalan budaya daerah dilakukan sejak usia sekolah terutama di pendidikan dasar. 

"Di pundak merekalah tertumpang harapan untuk melestarikan seni dan budaya hasil karya pendahulu kita," kata Anna Budiatmi dalam sambutannya. 

Seni dan budaya tradisonal asli daerah, lanjut dia, tidak akan lenyap ditelan gegap gempitanya budaya asing yang masuk ke Indonesia.

"Jadi tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan rasa kecintaaan terhadap kesenian Indonesia, menyalur bakat dan minat terhadap kesenian, meningkatkan apresiasi kesenian, mengajarkan rasa percaya diri, disiplin waktu, tanggung jawab, kebersamaan serta mengenal cerita legenda Indonesia," kata Anna Budiatmi.
 
Ketua PAB Anita Kadir mengaku sangat mendukung acara ini karena dapat membentuk siswa menjadi lebih bertanggung jawab dan cinta tanah air. 
"Saya lihat mereka begitu menghayati setiap peran. Saya tidak menyangka anak yang pendiam ternyata di atas pentas benar benar mengeluarkan bakatnya," ungkap Anita Kadir. 

Sementara Wakil Kepala Sekolah SD Yudi Wahyudi, SPd menjelaskan,  ini adalah merupakan pagelaran ke empat dimana kegiatan seperti ini sudah dilakukan sejak 10 tahun lalu mulai 2014. Dimana tema setiap kegiatan selalu tentang nusantara. 

"Pertama Putri Hijau itu Sumatera, Maha Pralaya itu Jawa Timur dan Bali, yang ketiga Arung Palaka Sulawesi nah yang keempat ini soal pewayangan Kesatria Pringgondani. Dan semangatnya adalah mengajarkan nilai nilai kebudayaan dan klosal sipatnya," kata Yudi. 

Menurut Yudi kegiatan ini selalu melibatkan ratusan anak sehingga merupakan suatu yang menantang karena prosesnya panjang.  Untuk kegiatan ini, ungkap Yudi, pihaknya melakukan studi literasi hampir 2 tahun sejak pandemi. 

"Kita melihat ceritanya seperti apa lalu konsul dengan ahlinya. Untuk pewayangan kita berkolaborasi juga dengan Wayang Orang Bharata setelah itu saya menuliskan ceritanya lalu membuat naskah baru kemudian anak anak casting dan berlatih. Jadi prosesnya panjang banget," timpal Yudi.

Sedangkan Pic event pagelaran Ardi Nursodik, SPd. Jas menjelaskan, sebenarnya kegiatan seperti ini rutin dikerjakan dua tahun sekali tapi sempat terhenti di 2019. 

"Nah berkat dukungan semua pihak mulai dari orang tua murid, sponsor, sekolah serta para guru acara ini kembali berjalan di 2024 ini. Dimana para guru lah yang menjalankan, mengelola dan mengatur serta melatih ratusan siswa yang terlibat dalam pagelaran ini. Ya ada sekitar 79 guru yang terlibat dalam kegiatan ini," papar Ardi. 

Terpisah, Cano siswa SD yang juga pemeran Dalang mengaku senang terlibat dalam pagelaran seni ini. "Saya senang dan bangga kegiatan ini bisa berjalan dengan sukses sehingga tidak sia sia saya dan teman teman berlatih sejak awal Januari 2024. Rasanya puas banget deh," tandas murid kelas VI SD ini.

Editor : Suriya Mohamad Said

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network