Usai Gelaran MotoGP Mandalika, Presiden Apresiasi dan Ucapkan Terima Kasih ke Masyarakat NTB

Ifan Jafar Siddik

LOMBOK - Ajang balap dunia paling bergengsi, MotoGP selesei digelar di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (20/3/2022) sore.

Usai gelaran itu, Presiden Jokowi menyerahkan trofi kepada para pembalap yang berhasil meraih podium yakni Miguel OliveiraFabio Quartararo; dan Johann Zarco.

Presiden Jokowi mengapresiasi kerja sama seluruh pihak. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Ya ini sebuah event besar dari olahraga motor yang sangat luar biasa. saya ingin menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya, terutama masyarakat NTB, masyarakat Lombok yang telah memberikan dukungan penuh," kata Presiden Jokowi yang ditayangkan di akun YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (20/3/2022).

Kendati demikian, Presiden Jokowi mengakui masih ada yang memang perlu diperbaiki dari Sirkuit Mandalika. Jokowi berjanji akan memperbaiki kekurangan yang ada di Sirkuit Mandalika agar siap menghadapi event-event selanjutnya.

"Memang masih ada hal-hal yang harus dievaluasi dan diperbaiki, saya kira ini event jangka panjang. Tahun depan akan kita perbaiki lagi jika ada kekurangan, dan saya ingin sampaikan selamat kepada semuanya, selamat," ucapnya.

Diketahui, Presiden Joko Widodo didampingi Ibu negara Iriana Joko Widodo saat menonton langsung gelaran balapan MotoGP di Sirkuit Mandalika hingga usai. 

Indonesia menjadi tuan rumah ajang balapan dunia paling bergengsi dan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Indonesia degan digelarnya kembali balapan motor Internasional MotoGP setelah menunggu selama 25 tahun.

Editor : Hilman Hilmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network