JAKARTA, iNews.id - Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Ahmad Dofiri dimutasi menjadi Kabaintelkam Polri. Sementara penggantinya adalah Irjen Pol Suntana yang sebelumnya menjabat Wakabaintelkam Polri.
Mutasi yang dilakukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2278/X/KEP/2021 tanggal 31 Oktober 2021.
Selain Kapolda Jawa Barat ada juga, Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel), Kapolda Sulawesi Utara (Sulut), Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng), Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra), Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang juga dimutasi.
Berikut daftar lengkap kapolda yang dimutasi:
1. Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Ahmad Dofiri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabaintelkam Polri. Posisinya digantikan Irjen Pol Suntana yang sebelumnya menjabat Wakabaintelkam Polri.
2. Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) Irjen Pol Merdisyam diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakabaintelkam Polri. Dia digantikan Irjen Pol Nana Sujana yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Utara (Sulut).
3. Kapolda Sulut diserahkan kepada Irjen Pol Mulyatno yang sebelumnya menjabat Widyaiswara Kepolisian Utama TK I Sespim Lemdiklat Polri.
4. Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol Dedi Prasetyo diangkat dalam jabatan baru sebagai Kadiv Humas Polri. Penggantinya Irjen Pol Nanang Avianto yang sebelumnya menjabat Kakorsabhara Baharkam Polri.
5. Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Posisinya digantikan Irjen Pol Teguh Pristiwanto yang sebelumnya Pati Baintelkam Polri.
6. Kapolda Babel sebelumnya, Irjen Pol Anang Syarif Hidayat diangkat dalam jabatan baru sebagai Sahlisosbud Kapolri.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta