get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tempat Wisata di Cibinong, Air Terjun Curug Ciherang Suaranya Bergemuruh tapi Membuat Hati Tenang

Rayakan Anniversary Ke-5, Cibinong Tennis Club Gelar Turnamen Piala Ketua Pelti Kabupaten Bogor

Kamis, 18 Agustus 2022 | 14:51 WIB
header img
Rayakan Anniversary Ke-5, Cibinong Tennis Club Gelar Turnamen Piala Ketua Pelti Kabupaten Bogor. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)

BOGOR, iNews.id - Atmosfir olahraga tenis di Kabupaten Bogor mulai mendidih kembali dengan akan dlangsungkannya turnamen tenis antar Kelompok Umur ( KU).

Cibinong Tenis Club (CTC) adalah salah satu klub anggota Pelti Kabupaten Bogor yang akan menggelar turnamen tenis usia dini KU 10 dan KU 12.

Rencananya, event tenis yang akan dilakukan CTC itu adalah bagian dari rangkaian Anniversary CTC yang kelima dan akan memperebutkan Piala Ketua Pelti Kabupaten Bogor.

Ketua CTC, Iwan Mei Sarwanto mengatakan, CTC Anniversary Kelima ini akan digelar pada tanggal 10 dan 11 September 2022 di Lapangan Tenis Pendopo Bupati Bogor di Cibinong.

Ia menambahkan, peserta yang ambil bagian dalam event kali ini sifatnya adalah undangan dari berbagai daerah di Jabodetabek, Jabar dan ada juga perwakilan dari salah satu klub di Kabupaten Slawi, Jawa Tengah yang akan ambil bagian dalam event kali ini.

"Untuk KU 10 akan diikuti 8 petenis putra dan 8 petenis putri. Hal yang sama juga terjadi pada KU 12," tegas Iwan Mei Sarwanto, Kamis, 18 Agustus 2022.

Tak hanya itu, kata Iwan, event CTC Anniversary ini juga akan disuport oleh PT Jasa Raharja.

Sebelum dilakukan event CTC ini, akan dilakukan penataran wasit yang dilakukan Pelti Kabupaten Bogor satu hari sebelum event CTC digelar atau pada tanggal 9 sampai 11 September 2022 di Lapangan Ktenzpo. Penataran wasit ini adalah hasil rekomendasi dari Raker Pelti Kabupaten Bogor belum lama ini.

Sementara itu, Ketua Pelti Kabupaten Bogor, Usep Supratman, SH, MH mengatakan, sangat bangga dengan inisiatif dari CTC yang akan menggelar kejuaraan tenis antar KU 10 dan KU 12.

"Saya sebagai Ketua Pelti Kabupaten Bogor sangat bangga dan mendukung gebrakan yang dilakukan CTC dengan event KU 10 dan KU 12 nya," beber Usep.

Usep berharap, apa yang dilakukan CTC ini akan jadi motivasi klub lainnya di Pelti Kabupaten Bogor untuk menggelar berbagai event tenis antar Kelompok Umur. 

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut