SURABAYA, iNewsBogor.id - Bibit Sucipto merupakan salah satu sosok ternama olahraga berkuda di Indoesia yang saat ini tengah fokus membina para rider potensial di Pandesa Riding School Surabaya.
Ia juga saat ini tercatat sebagai Ketua Pordasi Kabupaten Bogor. Selama jadi Ketua Pordasi Kabupaten Bogor, cabor berkuda khususnya Equestrian kerap jadi langganan penyumbang medali emas bagi Kontingen Kabupaten Bogor di setiap event baik Porda juga Porprov Jabar.
Bahkan, saat ini Bibit Sucipto sudah menyiapkan para rider masa depan untuk tim Kabupaten Bogor menuju ajang Porprov Jabar 2026 yang tengah fokus berlatih di Pandesa Riding School Surabaya.
Disamping itu, rider rider binaan Pandesa Riding School Surabaya banyak meraih prestasi membanggakan diantaranya berhasil naik Podium dalam event Surabaya Jumping Master di Emporium Horse Club Kenpark, Surabaya, Jatim pada tanggal 9-12 Maret 2023.
Menurutnya, Pandesa Riding School adalah sekolah berkuda yang terbuka untuk umum, mulai dari pemula hingga pro. Pandesa Riding School berlokasi di Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Pandesa ditangani oleh tenaga profesional yang berpengalaman dibidang olahraga berkuda.
Ia menambahkan, Pandesa Riding School bertujuan mengembangkan olahraga berkuda agar semakin dikenal banyak orang dan juga mencetak atlet-atlet berkuda yang handal dan berprestasi.
Bibit Sucipto mendampingi rider binaan Pandesa Riding School Surabaya raih juara di Surabaya Jumping Master. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)
"Kami menyediakan pengalaman berkuda yang dapat diikuti oleh semua umur, mulai dari pemula hingga profesional," ujar Bibit Sucipto, Senin, 13 Maret 2023.
Lebih lanjut, kata Bibit, Kuda yang ada di Pandesa Riding School sangat andal dan terdidik, dilengkapi juga dengan standar keamanan internasional. Sehingga keamanan terjaga selama berlatih.
Editor : Furqon Munawar