get app
inews
Aa Read Next : Kadispora Kabupaten Bogor Asnan AP Minta Prestasi Atlet Karate PPOPM Dorong Motivasi Cabor Lain

Youth Tiger Soccer School KU 10 Tahun Sabet Gelar Juara di Festival IJSL 2023

Minggu, 20 Agustus 2023 | 21:13 WIB
header img
Youth Tiger Soccer School KU 10 Tahun Sabet Gelar Juara di Festival IJSL 2023. (Foto : iNewsBogor.id/Ist.)

BOGOR, iNewsBogor.id - Penantian mahkota juara yang ditunggu tunggu managemen, jajaran pelatih, pemain dan orang tua siswa Youth Tiger Soccer School akhirnya tercapai juga dengan raihan gelar juara atau Kampiun KU 10 Tahun Festival IJSL 2023 yang berlangsung di Lapangan Jepang Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Minggu, 20 Agustus 2023.

YTSS KU 10 Tahun besutan Kiki Kusrian dan Dodi Koswara akhirnya mentasbihkan sebagai tim yang berhak menyandang gelar Kampiun Festival IJSL KU 10 tahun.Bermain di Grup 1, Cyera dkk mampu menunjukan penampilan yang sangat trengginas dengan mengemas kemenangan fantastis atas Citeureup Raya dengan skor 3-2.

Selain itu, Cyera dkk juga mampu membungkam SSB Maesa dengan skor 5-0 dan menumbangkan SSJ Bogor 5-1. Dan pada laga terakhir Grup 1, Cyera dkk mampu meredam Kabomania Muda dengan skor 2-1.


Pemain YTSS KU 10 Tahun, Cyera saat angkat trophy juara di Festival IJSL 2023. (Foto : iNewsBogor.id/Ist.)

 

Pada babak Semifinal, Cyera dkk mampu melumat SSB Pro Direct Jakarta dengan skor 5-1. Sedangkan dalam laga pamungkas, anak anak YTSS KU 10 berhasil menumbangkan SSB Garuda dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan tim berjuluk The Flying Tiger dalam laga final dicetak oleh Reya dan Asraff.

"Alhamdulilah semua proses dan Kerja keras yang dlakukan managemen YTSS, jajaran pelatih, para pemain dan dukungan yang kuat dari orang tua siswa akhirnya YTSS sebagai tim baru di Bogor sudah bisa meraih mahkota juara dalam event bergengsi dan punya nama ini," ujar Owner YTSS, Muhammad Wiratama Hadi Prayogo, Minggu, 20 Agustus 2023.

Wira menambahkan sangat berterimakasih kepada semua pelatih dan para pemain yang benar benar telah memberikan prestasi yang membanggakan bagi managemen dan orang tua siswa di YTSS.

"Prestasi ini adalah bagian dari sebuah proses dan kerja keras serta kekompakan semua elemen yang ada dalam keluarga besar YTSS selama ini. Ini adalah awal dari prestasi prestasi berikutnya yang akan kami raih dimasa depan," pungkas Wira. 

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut