get app
inews
Aa Text
Read Next : 10 Tempat Liburan Keluarga di Bogor, Ayah Senang Bunda Tersenyum Anak-anak Kegirangan

Petani Milenial di Bogor, Raih Omset Puluhan Juta 

Kamis, 27 Januari 2022 | 11:25 WIB
header img
Petani milenial di Bogor raih puluhan juta rupiah. Foto: Ifan

BOGOR - Di zaman milenial sekarang ini, banyak generasi muda yang lebih memilih untuk memiliki usaha sendiri ataupun terjun ke dunia industri digital seperti menjadi seorang vlogger atau blogger yang dianggap menjadi daya tarik kekinian.

Namun, tak banyak yang melirik usaha di bidang pertanian karena sering dianggap tidak gaul dan terkesan kampungan. Padahal, dunia pertanian bila dikelola dengan baik bisa menjadi lahan yang menjanjikan, mengingat hasil pertanian merupakan kebutuhan primer manusia dan dibutuhkan setiap saat. 

Rachmat Hidayat (34), pemuda asal Kota Bogor sukses dan berhasil meraih omset puluhan juta rupiah perbulan dari hasil pertanian yang ia kelola sendiri. Sejak lulus Diploma III Jurusan Managemen Pemasaran, Rachmat memutuskan memilih jalan hidup sebagai petani milenial.

"Kebanyakan orang melihat saya enak, orang tuanya kaya dan dikasih modal. Kita dikasih modal juga kalau nggak bisa mengelola, nggak akan bisa berhasil,” ujarnya kepada iNewsBogor.id, Selasa (26/1).

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut