get app
inews
Aa Text
Read Next : Atlet SOD NPCI Kabupaten Bogor Mulya Urama Sabet Juara Turnamen Tenis Meja Pelajar 2024

Cabor Tenis Meja Sumbang Dua Medali Bagi Kontingen Kabupaten Bogor di Piala Gubernur Jawa Bara

Selasa, 10 Desember 2024 | 21:25 WIB
header img
Profil atlet tenis meja SOD NPCI Kabupaten Bogor, berhasil meraih medali emas dan perak di ajang olahraga disabilitas Piala Gubernur Jawa Barat. (Foto : Isimewa/iNewsBogor.id)

BANDUNG, iNewsBogor.id - Dua petenis meja Sentra Olahraga Disabilitas (SOD) NPCI Kabupaten Bogor berhasil menorehkan tinta emas pada perhelatan ajang olahraga Disabilitas Piala Gubernur Jawa Barat yang dilangsungkan di SOR Si Jalak Harupat, 9 Sampai 12 Desember 2024.

Pada ajang Piala Gubernur Jawa Barat 2024, Tim Tenis Meja Kabupaten Bogor besutan Budi Wahyono menurunkan 3 atlet binaan SOD NPCI Kabupaten Bogor dan pada hari pertama sudah mendulang 1 emas dan 1 perak.

Satu medali emas yang diraih Tim Tenis Meja Kabupaten Bogor pada Piala Gubernur Jawa Barat diraih oleh Ai Aprilia (TT 1-5 ) putri. Sementara satu medali perak diraih oleh Bagus Surya Akbar (TT 1- 5 ) putra.

"Alhamdulilah anak anak bisa tampil maksimal dan bisa memberikan prestasi emas bagi Kabupaten Bogor dalam Piala Gubernur Jawa Barat 2024," ujar Ketua Umum NPCI Kabupaten Bogor, M Misbah, Selasa (10/12).

Misbah mengatakan, raihan prestasi pada ajang Piala Gubernur Jawa Barat 2024 ini akan menjadi modal penting dalam menatap Peparda Jabar 2025 mendatang ataupun Peparda Jabar 2026.

Tak hanya itu, kata Misbah, Tim Tenis Meja Kabupaten Bogor masih berpeluang meraih medali lagi dari Mulya Utama yang baru akan main Rabu (11/12) pada ajang Piala Gubernur Jabar 2024.

"Mudah mudahan para atlet Kabupaten Bogor bisa terus mendulang medali pada Piala Gubernur Jawa Barat 2024. Karena target kami dalam event ini adalah 10 medali emas," pungkas Misbah.

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut