get app
inews
Aa Text
Read Next : Wisata di Cibinong dengan Keindahan Alam Kaki Gunung, Pilihan Pas Buat Libur Lebaran 2025

Wisata Paralayang di Puncak Bogor Berikan Pengalaman Baru Menegangkan, Libur Lebaran Datang Yuk

Jum'at, 14 Maret 2025 | 13:58 WIB
header img
Wisata Paralayang di Puncak Bogor menjadi salah satu destinasi favorit bagi para pecinta petualangan dan alam. Foto: Paralayang Puncak

BOGOR, iNewsBogor.id  - Wisata Paralayang di Puncak Bogor menjadi salah satu destinasi favorit bagi para pecinta petualangan dan alam. Dengan pemandangan yang memukau, pengunjung dapat merasakan sensasi terbang di udara sambil menikmati keindahan alam sekitar, seperti hamparan perkebunan teh dan pegunungan hijau yang menyejukkan, cocok dikunjungi mengisi libur Lebaran 2025.

Aktivitas ini tidak hanya menyuguhkan pengalaman yang mengesankan, tetapi juga memberi kesempatan untuk melihat Puncak dari sudut pandang yang berbeda. Bagi mereka yang mencari tantangan dan ingin merasakan kebebasan terbang, Wisata Paralayang di Puncak Bogor adalah pilihan yang sempurna. Inilah rekomendasi Wisata Paralayang di Puncak Bogor.

Wisata Paralayang di Puncak Bogor

1. Paralayang Puncak

Jika mencari tempat wisata paralayang di Bogor, Paralayang Puncak ini dapat menjadi destinasi pertamamu. Namun, untuk bisa merasakan paralayang ini Anda harus melakukan reservasi terlebih dahulu agar mendapatkan slotnya. 

Harga tiket: Rp450.000
Jam operasional: setiap hari mulai dari jam 08.30 sampai 17.00 WIB.
Lokasi: Jalan Raya Puncak, Tugu Sel., Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 

2. Flypuncak Air

Tempat wisata paralayang di Bogor ini menjadi  rekomendasi yang pas karena lokasinya yang cukup strategis dekat dengan banyak spot wisata populer di Puncak seperti Gunung Mas.

Harga tiket: Rp450.000
Jam operasional:  setiap hari pukul 09:00 - 17:00 WIB.
Lokasi: Jalan Venue Paralayang, Tugu Sel., Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

3. Fly Indonesia Paragliding

Berada di kawasan Puncak Bogor, Fly Indonesia Paragliding salah satu opsi terbaik untuk kamu yang ingin mencoba aktivitas wisata paragliding. Sensasi terbang bebas di ketinggian membuat lega, fresh dan dapat melepaskan beban menjadi lebih ringan dan happy. 

Harga tiket: WNI (Rp350.000) WNA (Rp400.000)
Jam operasional: setiap hari pukul 08:00 - 17:00 WIB.
Lokasi: Jalan Raya Puncak Km 87 Bukit Paralayang, Puncak, Tugu Sel., Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

4. Wisata Paralayang Puncak Cisarua

Wisata paralayang satu ini memiliki dua paket yang berbeda. Terdapat paket paralayang durasi 10 menit dengan berat badan maksimal 90 kilogram. Serta paket penuh ekstra. Di sini juga menawarkan jasa sewa kamera dengan biaya Rp200.000 per  orang

Harga tiket: mulai dari Rp400.000
Jam operasional: setiap hari pukul 09:00 - 17:00 WIB.
Lokasi: Jalan Venue Paralayang, Tugu Sel., Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

5. Paralayang Puncak Official

Paralayang ini hanya memiliki paket tandem dengan mendapatkan peralatan terbang, durasi terbang selama lima menit dan transportasi dari tempat mendarat menuju tempat landas. Anda juga dapat menyewa kamera gopro dengan menambah harga sebesar Rp100.000.

Harga tiket: WNI (Rp450.000) WNA (Rp550.000)
Jam operasional: setiap hari pukul 08:00 - 17:00 WIB.
Lokasi: Jalan Raya Puncak Gadog, bukit gantole, gunung mas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750.

6. Paralayang Tandem Funfly

Wisata paralayang ini menjadi salah satu rekomendasi wisata paralayang di Bogor. Anda disarankan untuk datang sekitar pukul 08:00 - 17:00 WIB untuk mendapatkan pemandangan puncak yang terbaik dengan cuaca yang cerah agar dokumentasi yang Anda lakukan dapat terlihat jelas.

 
Harga tiket: Rp500.000
Jam operasional: setiap hari pukul 08:00 - 17:00 WIB.
Lokasi: Jalan Venue Paralayang, Tugu Sel., Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750

Dengan segala keindahan alam dan pengalaman yang ditawarkan, Wisata Paralayang di Puncak Bogor menjadi pilihan yang sempurna untuk melarikan diri sejenak dari rutinitas sehari-hari.

Tidak hanya memberikan sensasi petualangan yang mendebarkan, tetapi juga kesempatan untuk menikmati pemandangan alam yang luar biasa. Bagi siapa saja yang mencari liburan yang memadukan keseruan dan keindahan alam, destinasi ini patut masuk dalam daftar tempat yang harus dikunjungi. Sebuah pengalaman yang tak terlupakan menanti di Puncak Bogor.
 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut