get app
inews
Aa Text
Read Next : Dirasakan Manfaatnya Bagi Papua, Wasekjen PAN Rosaline Rumaseuw Minta Zulhas Kembali Jadi Ketum

Kongres KNPI XVI Digelar Mei 2022 di Maluku Utara, Haris Pertama Layak Menjadi Ketum Dua Periode

Selasa, 22 Maret 2022 | 11:05 WIB
header img
Wakil Ketua Umum DPP KNPI Ahmad Kadir Tandjung. FOTO: ist

BOGOR - Perhelatan Kongres KNPI XVI akan digelar pada Bulan Mei 2022 mendatang di Provinsi Maluku Utara. Gelaran kongres itu mendapat dukungan dari Gubernur Abdul Gani Kasuba serta para kepala daerah.

Wakil Ketua Umum DPP KNPI Ahmad Kadir Tandjung mengatakan, untuk kepemimpinan Ketua Umum KNPI ke depan masih layak dipimpin Haris Pertama.

“Saya selaku wakil ketua umum DPP KNPI menganggap Haris Pertama masih layak untuk mencalonkan diri kembali untuk maju menjadi Ketua Umum DPP KNPI periode 2022 - 2025,” katanya.

Dia pun menambahkan program-program yang selama ini dipimpin Haris Pertama banyak bermanfaat bagi kaum muda dan masyarakat.

“Di samping usianya yang masih muda, juga program-program yang digalakan selama ini berpihak dan bermanfaat bagi anak muda dan masyarakat umumnya. Untuk itulah kepemimpinan KNPI ke depan masih layak dipimpin Haris Pertama, dua periode,” pungkasnya.
 

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut