Apresiasi Para Pelatih dan Atlet Kontingen Porprov Jabar 2022, KONI Kota Bogor Siapkan Bonus

Ifan Jafar Siddik
Foto: istimewa

BOGOR, iNews.id - Pemerintah Kota Bogor apresiasi KONI Kota Bogor dan para pelatih cabang olah raga yang sangat luar biasa dan fantatis.

Untuk bonus pelatih dalam Porprov Jabar 2022 sudah ditetapkan sebesar Rp 75 juta perkeping.

Sementara untuk bonus medali emas bagi atletnya ditetapkan Rp 100 juta.

"Pada Porda Jabar 2018 kami mendapatkan bonus 60 persen dari jumlah yang diterima para atlet," ujar Ketua Binpres KONI Kota Bogor, Yudi Wahyudi, Sabtu, 18 Juni 2022.

Yudi menambahkan, untuk 2022  ini bonus pelatih sudah ditetapkan Rp 75  juta per keping.

Dalam kesempatan yang sama, kata Yudi, berdasarkan estimasi raihan medali emas untuk Porprov Jabar 2022, hingga saat ini Kontingen Kota Bogor sudah bisa meraih sekitar 72 emas dari target 90 medali emas.

Estimasi yang dibarengi dengan data dan catatan prestasi atlet Kota Bogor yang meraih medali emas di PON dan Sea Games, maka jumlah medali emas yang dicapai sudah mencapai 72 medali emas.

"Kami masih akan all out untuk mencapai pada angka 90 medali emas,” tutupnya.

Editor : Hilman Hilmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network