Hari Jumat Muslimah Perlu Melakukan Amalan-Amalan Ini

Tim iNews.id
Hari Jumat melebihi dari hari biasanya maka Muslimah perlu meningkatkan jumlah rakaat sholat sunnah, memperbanyak pemberian sedekah, membaca Al-Quran. Foto ilustrasi/ist

HARI Jumat diwajibkan bagi Kaum Muslimin untuk menegakkan Sholat Jumat. Lantas bagaimana dengan Muslimah, amalan apa yang perlu dilakukan di Hari Jumat yang dikenal sebagi walinya para hari.

Bukan hanya kaum Muslimin saja, muslimah hendaknya meningkatkan ibadah di Hari Jumat melebihi dari hari biasanya.

Misalnya saja  meningkatkan jumlah rakaat sholat sunnah, memperbanyak pemberian sedekah, membaca Al-Qur’an, lebih banyak menolong sesama umat muslim yang sedang membutuhkan pertolongan.

Selain itu juga menggerakkan sesama saudara muslim untuk terus berdzikir dan juga beramal saleh lainnya.

Imam Ja’far Shadiq berkata, “Malam dan hari Jumat itu memiliki hak, maka jangan menyia-nyiakan kemuliaannya, jangan mengurangi ibadah, dekatkan diri kepada Allah dengan amal-amal saleh dan tinggalkan semua yang haram. Karena di dalamnya Allah telah melipatgandakan kebaikan, menghapus kejelekan dan mengangkat derajat. Hari Jum'at sama dengan malamnya. Jika kamu mampu, hidupkan malam dan siangnya dengan doa dan salat. Karena di dalamnya Allah mengutus para Malaikat ke langit dunia untuk melipatgandakan kebaikan dan menghapus keburukan, sesungguhnya Allah Maha Luas ampunan-Nya dan Maha Mulia“.

Seperti diketahui, hari Jumat merupakan hari istimewa bagi umat muslim. Keistimewaan dan kemuliaan hari Jumat ini banyak diriwayatkan dalam hadis Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wa sallam. Bahkan Rasulullah SAW sendiri yang sudah meminta umat muslim untuk memuliakan hari Jumat.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network