BOGOR, iNewsBogor.id - Pandemi yang melanda sebagian besar wilayah di Indonesia mengakibatkan stok darah di PMI menipis. Kondisi ini dipengaruhi juga berkurangnya aktifitas donor darah karena para pendonor menghindari interaksi di luar ruangan.
Menyadari hal itu TIENS sebagai perusahaan yang fokus pada kesehatan tergerak cepat turun tangan berkontribusi guna memenuhi kebutuhan stok darah dengan menggerakan seluruh cabang di Indonesia, Februari 2023 ini menggelar aksi donor darah secara masif sebagai kontribusi bagi masyarakat.
Mengusung tema "Gerakan 5000 Donor Darah", TIENS menggelar aksi donor darah di berbagai kota seperti Bogor , Cirebon , Bali , Pekanbaru , Makasar. Dari kegiatan tersebut terkumpul ratusan kantong darah yang akan didistribusikan melalui PMI.
Gerakan 5000 Donor Darah digelar TIENS melibatkan unsur masyarakat di sejumlah wilayah di Indonesia. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)
Kegiatan donor darah ini menjadi rutinitas TIENS sebagai kontribusi bagi masyarakat yang membutuhkan darah. Target pada Tahun 2023 TIENS berkomitmen menyumbangkan 5.000 kantong darah untuk membantu mereka yang membutuhkan.
"Gerakan 5000 Donor Darah” yang digelar di Bogor mendapat dukungan kuat Ketua PMI Kota Bogor Edgar Suratman. Saat menghadiri acara, Edgar memberikan apresiasi terhadap upaya yang telah dilakukan TIENS dan menganjurkan lebih banyak orang untuk berpartisipasi dalam kegiatan donor darah tersebut.
"Kami mengapresiasi inisiatif TIENS menggelar aksi donor darah dan berharap lebih banyak lagi orang peduli dan berkomitmen dalam kegiatan seperti ini," ujar Edgar Suratman.
Wakil Presiden Grup Tiens dan Presiden Divisi Bisnis Asia-Pasifik Mrs. Vicky Gao mengungkapkan, “TIENS adalah keluarga besar global, memenuhi tanggung jawab sosial merupakan komitmen dan misi TIENS untuk diterapkan ke dalam masyarakat Indonesia. Selain menghadirkan produk yang berkualitas tinggi dan peluang bisnis kesehatan yang berkembang, TIENS juga berharap dapat mengakar di Indonesia, membantu masyarakat kita, dan membawakan harapan bagi anggota keluarga yang membutuhkan darah," ungkapnya.
Sementara, Manager Cabang TIENS Indonesia, Rudy menyambut baik keikutserataan para donor di aksi "Gerakan 5000 Donor Darah" yang digelar TIENS.
“Kami menyambut lebih banyak orang untuk mengikuti kegiatan donor darah Tiens dan bersama-sama memberikan dukungan bagi masyarakat Indonesia. Bagi yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan donor darah Tiens, kami akan memberikan goddy bag sebagai ungkapkan rasa terima kasih kami, tentu saja termasuk produk perawatan kesehatan TIENS yang sangat efektif dalam menjaga kesehatan.” ujar Rudi.
Selain kegiatan donor darah, TIENS juga menyelenggarakan seminar kesehatan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan kesehatan, peduli pada gaya hidup sehat, serta mempopulerkan konsep kesehatan dan pengetahuan pencegahan penyakit.
Suasana kegiatan donor darah digelar oleh TIENS Indonesia. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)
Sejak didirikan 28 tahun yang lalu, Grup TIENS selalu berkomitmen untuk pengembangan usaha kesejahteraan masyarakat secara global seperti kegiatan “amal”, “pendidikan”, dan “perlindungan lingkungan”.
Grup TIENS telah menyumbangkan lebih dari 50 miliar dolar AS dalam bentuk uang dan materi ke seluruh dunia, secara aktif mengerahkan kekuatan cinta TIENS dan mempraktekkannya dengan tindakan nyata, melaksanakan misi dan memenuhi tanggung jawab sosial.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait