CIANJUR, iNewsBogor.id - Aksi pencurian hewan ternak kembali marak di Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur menjelang bulan Ramadhan. Tak tanggung-tanggung, kawanan pencuri nekad menggasak 8 ekor dimba milik kelompok tani ketahanan pangan Desa Bobojong.
Aksi kawanan maling sempat terekam kamera CCTV milik Kantor Desa Bobojong. Dalam rekaman CCTV nampak dua orang bermasker dengan ransel di punggung mengenakan sweater hitam tengah beraksi mencongkel pintu aula kantor desa.
Sebelumnya kedua pelaku mengincar sepeda motor milik perangkat desa yang terparkir di dalam aula. Gagal membawa kabur sepeda motor pelaku akhirnya menggasak helm.
Upaya menggondol sepeda motor gagal, para pelaku pun mengalihkan sasarannya dengan membawa kabur 8 ekor domba yang berada di belakang Kantor Desa. Namun sayang saat melancarkan aksinya menggondol domba tak terekam kamera CCTV.
Para pelaku diperkirakan lebih dari dua orang karena saat melancarkan aksinya, ada pelaku lain menunggu di mobil, nampak dari tapak bekas kendaraan di area kantor desa.
Menurut Kepala Desa Bobojong, Suwandi, Domba yang hilang tersebut milik salah satu kelompok tani dari program Ketahanan Pangan Tahun Anggaran 2022.
"Domba tersebut realisasi program ketahanan pangan yang tengah dirawat kelompok tani ketahanan pangan," ujar Suwandi saat dikonfirmasi lewat telepon, Sabtu (18/3/2023).
Suwandi menyebutkan kerugian yang dialami petani ketahanan pangan ditaksir mencapai puluhan juta rupiah Domba yang dicuri berukuran besar beriikut domba induknya. Kejadian tersebut sudah dilaporkan ke Polsek Mande dan sedang dalam penyelidikan petugas.
"Iya, sudah dilaporkan langsung ke Polsek Mande dan tadi jajaran kepolisian langsung datang ke TKP, melakukan penyelidikan dan meminta keterangan ke beberapa orang saksi," pungkas Suwandi.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait