Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri Sesuai Sunnah, 5 Sanad Hadits Ini Jadi Dasar

Furqon Munawar/Net Bogor
Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri Sesuai Sunnah, 5 Sanad Hadits Ini Jadi Dasar. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id - Jelang Idul Fitri di media sosial banyak beredar ucapan selamat dalam bentuk narasi juga video dari berbagai kalangan dan lapisan masyarakat.

Ucapan selamat di kalangan muslim yang merayakan Idul Fitri setelah menjalani ibadah puasa Ramadhan sebulan penuh sudah menjadi kelaziman bahkan keharusan sebagai wujud rasa syukur dan suka cita bahagia.

Namun bagaimana bentuk ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri sesuai sunnah. Terdapat berbagai riwayat dari beberapa sahabat radhiyallahuanhum  bahwa mereka biasa mengucapkan selamat di hari raya di antara mereka dengan ucapan “Taqobbalallahu minna wa minkum” (Artinya : Semoga Allah menerima amalku dan amal kalian).

Dikutip dari laman muslim.or.id  Taqobbalallahu minna wa minkum kerap dilucapkan para sahabat radhiyallahu 'anhum. Setidaknya ada 5 (lima) sanad hadits menjadi dasar;

Pertama:

فعن جُبَيْرِ بْنِ نُفَيْرٍ قَالَ : كَانَ أَصْحَابُ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِذَا اِلْتَقَوْا يَوْمَ الْعِيدِ يَقُولُ بَعْضُهُمْ لِبَعْضٍ : تَقَبَّلَ اللَّهُ مِنَّا وَمِنْك . قال الحافظ : إسناده حسن

Dari Jubair bin Nufair, ia berkata bahwa jika para sahabat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berjumpa dengan hari ‘ied, satu sama lain saling mengucapkan, “Taqobbalallahu minna wa minka (Semoga Allah menerima amalku dan amal kalian).” Al Hafizh Ibnu Hajar mengatakan bahwa sanad hadits ini hasan.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network