Dua Pasangan Ganda Putri Indonesia Tersingkir di 16 Besar Australia Open, Eng Hian Kecewa Berat

Lusius Genik N.L.
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva. (Okezone)

JAKARTA, iNewsBogor.idPelatih Ganda Putri Indonesia, Eng Hian kecewa berat dengan penampilan dua pasangan ganda putri Indonesia yang berlaga di Australia Open 2023.

Dua pasangan ganda putri dimaksud, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.

Diketahui, baik Apri/Fadia maupun Ana/Tiwi tersingkir di babak 16 besar Australia Open. Eng Hian menunjukan ketidakpuasannya atas hasil yang diraih kedua pasangan ganda putri Indonesia.

“Hasil pemain ganda putri di Australia Terbuka 2023 memang tidak sesuai dengan harapan. Apri/Fadia dan Ana/Tiwi belum mampu menampilkan prestasi yang membanggakan. Terbukti kedua pasangan ini sudah tersisih di babak kedua (16 besar),” ujar Eng Hian, Senin (7/8/2023).

Dari pengamatan Eng Hian, penampilan pasangan Apri/Fadia dalam enam bulan terakhir memang belum kembali seperti dulu. Ia menyebut keduanya belum mampu menampilkan performance terbaik.

“Kapasitas bagus yang ditunjukkan selama persiapan di latihan sepertinya hilang dan tak bisa direalisasikan dalam pertandingan,” ujarnya. 

Eng Hian mengatakan, Apri/Fadia hanya menampilkan 30 persen kualitas dan kapasitas hasil Latihan keduanya selama menjalani pertandingan.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network