Wali Kota Bogor Bima Arya Terima Tanda Kehormatan dari Presiden Jokowi

Alpin Pulungan
Waki Kota Bogor, Bima Arya.

JAKARTA, iNewsBogor.id - Wali Kota Bogor periode 2014-2024, Bima Arya Sugiarto, menerima tanda kehormatan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Dalam keterangan tertulisnya, Kamis, Bima Arya menyebutkan bahwa penghargaan ini dipersembahkan untuk seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor.

“Penghargaan ini saya persembahkan untuk semua ASN hebat di Kota Bogor yang telah bekerja keras membangun sistem pemerintahan yang melayani warga dan memudahkan warga,” ucapnya.

Tanda kehormatan tersebut disematkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dalam puncak peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28 di Kota Surabaya, Kamis.

Usai prosesi penyematan, Bima Arya mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Presiden melalui Kemendagri.

Ia juga mengapresiasi kinerja para ASN di lingkungan Pemkot Bogor selama 10 tahun ini.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network