NEW YORK, iNews.id – Masa kecil penyanyi Rihanna penuh cerita kelam. Lahir dari keluarga miskin dan sarat dengan kesulitan, bapaknya yang seorang pecandu alkohol dan narkoba membuat dia frustrasi.
Siapa sangka putaran waktu telah mengubah segalanya. Rihanna kini ditahbiskan sebagai musisi perempuana terkaya sejagat oleh Forbes. Pundi-pundi hartanya diperkirakan 1,7 miliar dolar AS atau setara Rp24,3 triliun.
Menurut Forbes, kekayaan Rihanna sebagian besar berasal dari bisnis kecantikannya, Fenty Beauty yang merupakan perusahaan patungan bersama salah satu orang paling kaya di dunia, Bernard Arnault. Konglomerat barang mewah asal Prancis itu memiliki kekayaan mencapai 198,8 miliar dolar AS atau sekitar Rp2.863,3 triliun.
Dari Keluarga Miskin
Tidak seperti kebanyakan miliarder, Rihanna tidak dilahirkan kaya. Pemilik nama lengkap Robyn Rihanna Fenty itu yang lahir pada 1988 di Barbados dari pasangan Ronald Fenty dan Monica Braithwaite pernah hidup susah dan berjualan pakaian di kios pinggir jalan.
Dikutip dari Mic, Rihanna bersama adik laki-lakinya tumbuh di keluarga bermasalah. Ayahnya adalahs eorang pecandu alkohol dan narkoba. Bahkan, ayahnya juga melakukan kekerasan fisik kepada ibu dan dirinya.
Masalah tersebut menjadi sumber stres yang konstan dalam hidupnya. Ketika berusia 8 tahun, Rihanna mulai menderita sakit kepala hebat, yang membuat dokter berpikir dia menderita tumor. Namun pada usia 14 tahun, sakit kepalanya sembuh ketika orang tuanya bercerai.
Setelah bercerai, Braithwaite bekerja penuh waktu untuk memenuhi kebutuhan anak-anaknya. Sedangkan Rihanna berperan mengasuh adiknya.
"Saya dewasa dengan cepat, seperti ibu kedua," kata dia kepada Guardian.
Sementara kehidupan sekolahnya juga tak begitu baik. Rihanna juga mengalami intimidasi karena warna kulitnya yang lebih cerah dibanding teman-temannya. Ayah Rihanna adalah keturunan Barbados-Irlandia yang dikenal sebagai Redlegs, --sebuah istilah yang digunakan untuk penduduk miskin berkulit putih di Barbados.
Kesulitan dan pengalaman hidupnya, membuat Rihanna menjadi wanita tangguh dan pekerja keras. Dia yang menyukai musik reggae, hip-hop, dan R&B ini pada masa remajanya membentuk grup musik bersama dua temannya.
Dikutip dari Your Tango, sebelum berusia 17 tahun, produser musik Amerika Evan Rogers menemukan bakatnya. Kemudian Rihanna diajak ikut audisi dan bergabung dengan label musik milik Jay Z. Setelah itu, dia sukses menjadi seorang penyanyi dunia selama beberapa tahun.
Setelah berhasil di dunia musik, dia terjun ke dunia bisnis yang dibangun di atas keragaman dan inklusi. Pada 2017, Rihanna meluncurkan lini kecantikan Fenty Beauty, menyusul lini pakaian dalam Savage x Fenty.
Kesuksesannya tersebut membuatnya menjadi miliarder. Bahkan Forbes menobatkannya menjadi musisi wanita paling tajir sejagat.
Sebagian besar kekayaan Rihanna sekitar 1,4 miliar dolar AS atau Rp20,05 triliun berasal Fenty Beauty. Sementara sisa kekayaannya berasal dari Savage X Fenty senilai 270 juta dolar AS atau Rp3,87 triliun, serta penghasilan dari kariernya sebagai musisi dan aktris papan atas.
Editor : ZenTeguh
Artikel Terkait