Jalan Kaki, Langkah Sederhana untuk Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Ifan Jafar Siddik/net_Bogor
Langkah kecil, manfaat besar! Foto: Istimewa/ iNewsBogor.id

BOGOR, iNewsBogor.id - Gaya hidup sedentari di era modern membuat banyak orang enggan berolahraga dan bergerak. Padahal, olahraga sebenarnya mudah dan bisa dilakukan oleh siapa saja, tanpa batasan usia.

Berolahraga tidak selalu membutuhkan pelatih, fasilitas mahal, atau pusat kebugaran. Yang terpenting adalah niat dan konsistensi dalam menjalankannya.

Bagi Anda yang ingin memulai gaya hidup aktif, cobalah jalan kaki. Ini adalah bentuk olahraga kardio yang bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Meski terlihat sederhana, manfaat jalan kaki untuk kesehatan jantung sebanding dengan olahraga lain seperti jogging, berlari, atau bersepeda.

Manfaat Jalan Kaki

Apa saja manfaat jalan kaki untuk kesehatan jantung? Berikut beberapa di antaranya:

  1. Meningkatkan Sirkulasi Darah
    Berjalan kaki meningkatkan denyut jantung dan jumlah oksigen dalam darah, sehingga memperlancar aliran darah dan mencegah penyumbatan pembuluh darah.

  2. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
    Jalan kaki dapat menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL), menjaga tekanan darah, dan mengurangi peradangan, sehingga menurunkan risiko serangan jantung dan penyakit jantung koroner.

  3. Menjaga Berat Badan Stabil
    Dengan membakar kalori selama berjalan, tubuh akan lebih mudah mempertahankan berat badan ideal, yang penting bagi kesehatan jantung.

  4. Mengurangi Stres
    Jalan kaki merangsang pelepasan hormon endorfin yang meningkatkan suasana hati dan mengurangi kecemasan, menjadikan jantung lebih sehat.

  5. Meningkatkan Kebugaran Fisik
    Selain baik untuk jantung, jalan kaki juga memperkuat otot, tulang, dan menambah energi, membuat tubuh lebih bugar.

    Editor : Ifan Jafar Siddik

    Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network