BOGOR - Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 H, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk (SBI) membagikan paket sembako dan karpet Masjid untuk sembilan desa yang berada di sekitar area operasional Pabrik Narogong, serta paket sembako untuk enam desa di Kecamatan Cibadak Sukabumi, total keseluruhan bantuan yang dibagikan sebanyak 2700 paket sembako dan 18 gulung karpet masjid.
Selain itu, PT. Solusi Bangun Indonesia juga menyerahkan santunan bagi anak yatim dan penyandang disabilitas, sebanyak kurang lebih 200 Orang, dan penyaluran ini dilakukan secara bertahap sejak 14 April 2022.
Nur Lailiyah sebagai General Affair dan Community Relation Manager Pabrik Narogong mengatakan, kegiatan ini adalah salah satu bentuk program tanggung jawab sosial perusahaan, dengan CSR untuk berbagi dalam suasana Bulan Suci Ramadan.
"Selain mempererat silaturahmi kami ingin terus memberikan dampak positif, dan manfaat menyeluruh, melalui program-program yang berfokus pada pembangunan berkelanjutan," ujar Nur Lailiyah kepada awak media, Jumat (29/4/22).
Editor : Hilman Hilmansyah
Artikel Terkait