Hadapi Peparprov Jabar 2022, NPCI Kabupaten Bogor Gulirkan Program Pelatcab

Furqon Munawar
Ketua National Paralimpic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Bogor, M Misbach. FOTO: ist

BOGOR - Ketua National Paralimpic Committee Indonesia (NPCI) Kabupaten Bogor, M Misbach memastikan, atlet yang tergabung dalam Tim Pra-Pelatcab NPCI Kabupaten Bogor, menuju Pekan Paralimpik Provinsi (Peparprov) VI Jawa Barat 2022, akan melangsungkan program latihan tertanggal Senin 16 Mei 2022.

"Saat ini atlet Pra-Pelatcab NPCI Kabupaten Bogor, masih libur latihan. Tapi mulai 15 Mei nanti, semua sudah harus kembali berlatih bersama tim pelatih," kata M Misbach, Minggu (8/5/2022).

Misbach mengatakan, persiapkan semua atlet dari 12 cabang olahraga pada Peparprov 2022, jadi perhatian jajaran Pengurus NPCI Kabupaten Bogor melalui tim pelatih, sehingga program latihan sudah harus berjalan kembali pada minggu depan. Mengingat itu semua demi menjaga performa atlet selalu terjaga dengan baik, hingga pelaksanaan Peparprov 2022 digelar.

Bukan itu saja, kata Ketua M Misbach, kalau pihaknya sudah melakukan persiapan sejak awal Maret 2022 lalu. Namun, karena bertepatan dengan libur lebaran, maka program latihan diistirahatkan sementara. Tapi setelah itu, tim pelatih kembali harus menggeber program latihan atlet.

Editor : Hilman Hilmansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network