BOGOR, iNews.id - Perhelatan Turnamen Sepakbola U-19 antara Kecamatan dengan titel Piala Bupati Bogor 2022 menjadi perhatian serius dari para petinggi Dispora Kabupaten Bogor.
Pada pertandingan hari Selasa, 7 Juni 2022, para petinggi Dispora Kabupaten Bogor berbagi tugas untuk melakukan monitor atau kunjungan venue yang menghelat laga Piala Bupati Bogor 2022.
Asnan AP selaku Kadispora Kabupaten Bogor melakukan monitoring ke Stadion Mini Leuwiliang yang jadi venue Grup H Piala Bupati Bogor yang terdiri dari Leuwisadeng, Pamijahan, Sukajaya dan Pamijahan.
"Sangat antusias masyarkat untuk menyaksikan laga Piala Bupati Bogor 2022. Ini harus jadi bahan evaluasi Panpel dan PSSI Askab Bogor terkait penambahan personil keamanan saat pertandingan,” tegas Asnan AP, Rabu, 8 Juni 2022.
Selanjutnya, kata Asnan AP, ia juga memantau kondisi rumput dan pembuangan air di lapangan Stadion Mini Leuwiliang.Hal yang sama dilakukan Sekdispora Kabupaten Bogor, Trian Turangga yang tampak berpikir keras ketika melihat genangan air di Lapangan Stadion Mini Ciriung, Cibinong Kabupaten Bogor yang juga sebagai venue Piala Bupati Bogor 2022.
"Saya berpikir bagaimana caranya supaya Lapangan Stadion Mini Ciriung ini tidak ada genangan air saat hujan lebat,” beber TR sapaan akrab dari Sekdispora Kabupaten Bogor.
Intinya, kata TR, kunjungannya ke venue pertandingan sepakbola Piala Bupati Bogor semata mata untuk melihat kondisi lapangan , rumput dan drainase sekitar lapangan di Stadion Mini.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait