Misi yang dicanangkan SSB Wira Pratama adalah membentuk para pemain usia dini yang tangguh dan bermental baja untuk kemajuan sepakbola Indonesia.
Skuad SSB Wira Pratama dan Pengurus SSB/ Pelatih. FOTO: ist
"Pembinaan yang dilakukan di SSB Wira Pratama sangat berjenjang dari berbagai kelompok usia mulai dari U-7, U-8, U-9, U-10, U-11, U12, U-13," ujar Koordinator Pelatih SSB Wira Pratama Bogor, Dodi Kuswara kepada awak media, Sabtu, 2 Juli 2022.
Dodi Kuswara mengatakan, saat ini SSB Wira Pratama Bogor memiliki sekitar 60 sampai 70 siswa binaan yang aktif berlatih.
Saudara kandung Asep Berlian ini mengatakan, SSB Wira Pratama Bogor sudah mengikuti berbagai event sepakbola berskala lokal, regional dan nasional.
Editor : Hilman Hilmansyah