get app
inews
Aa Read Next : KONI Kabupaten Bogor Dukung PORDASI Jadi Tuan Rumah Cabor Equestrian Porprov Jabar 2026

Respon Gairah Ekonomi Dispora Gandeng Forum UMKM dan IKM-UMKM di Kejuaraan Olahraga Pelajar

Senin, 25 Juli 2022 | 11:45 WIB
header img

BOGOR, iNews.id - Langkah positif dilakukan Dispora Kabupaten Bogor yang melakukan kerjasama dengan Forum UMKM dan Forum IKM- UMKM Kabupaten Bogor untuk mempromosikan dan menjual produknya pada Kejuaraan Olahraga Pelajar 2022.

Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kabupaten Bogor, Elwi Sulistiyanto membenarkan, pada kejuaraan olahraga pelajar yang dilakukan Dispora Kabupaten Bogor melakukan kerjasama dan memfasilitasi Forum UMKM dan Forum IKM -UMKM untuk menjual produknya pada dua venue kegiatan.

"Pada Kejuaraan Olahraga Pelajar 2022 ini, Dispora Kabupaten Bogor menggelar pertandingan untuk cabor Atletik dan Taekwondo," ucap Elwi Sulistiyanto, Senin, 25 Juli 2022.

Dua Kegiatan kejuaraan olahraga pelajar tersebut, kata Elwi, akan dilakukan pada tanggal 26-29 Juli 2022.

"Untuk cabor Atletik akan dilaksanakan di Lapangan Atletik / Lapangan Luar Pakansari. Sedangkan semua pertandingan Taekwondo akan dilakukan di GOR Laga Tangkas Pakansari," tegas Elwi Sulistiyanto yang juga tercatat sebagai pengurus Pelti Kabupaten Bogor.

Sementara itu, Dedi Supriyadi salah satu Sub Koor di Dispora Kabupaten Bogor mengatakan, ada 20 stand Forum UMKM dan Forum IKM-UMKM yang menjual dan mempromosikan produknya di dua Venue Kejuaraan olahraga pelajar tingkat Kabupaten Bogor 2022.

"Masing masing venue kejuaraan ada 10 stand Forum UMKM dan Forum IKM -UMKM. Total keseluruhan ada 20 stand yang ada dalam dua even olahraga pelajar se Kabupaten Bogor 2022." ucap Dedi Supriyadi.

Dedi menambahkan, bagi masyarakat umum yang akan ikut menjual produknya di arena venue, bisa melalukan koordinasi langsung dengan Forum UMKM dan Forum IKM-UMKM.

Sementara itu, Sekdispora Kabupaten Bogor, Trian Turangga mengatakan, kerjasama dengan Forum UMKM dan Forum IKM -UMKM ini sebagai bagian dari upaya Dispora Kabupaten Bogor dalam mendukung program Kebangkitan Ekonomi Daerah Pasca Pandemi Covid-19.

"Kami sangat optimis dari event olahraga pelajar ini akan mampu menjadi daya ungkit Kebangkitan ekonomi masyarakat atau para pelaku UMKM dan IKM -UMKM di Kabupaten Bogor," beber Trian Turangga.

Trian menegaskan, Dispora juga akan sering menggelar event-event olahraga antar pelajar.

"Kejuaraan olahraga antar pelajar ini salah satu upaya Dispora Kabupaten Bogor untuk ikut andil dalam menggali potensi atlet masa depan di Kabupaten Bogor," tegasnya. 

Editor : Furqon Munawar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut