Adapun kamar IGD RSUD Kota Bogor bertambah 2 kali lipat menjadi 42 kamar dari sebelumnya hanya sekitar 20-an.
Tahap selanjutnya, akan ada rencana pembangunan ruangan perawatan, poliklinik dan gedung parkir. Ke depan bangunan yang direncanakan 4 lantai itu diharapkan segera bisa melayani masyarakat dan tinggal dilengkapi dengan sebagainya.
Dengan selesainya pembangunan dia blok di RSUD Kota Bogor lebih lanjut Syarifah menyampaikan mimpi Kota Bogor untuk mempunyai rumah sakit yang sangat representatif di tengah kota akhirnya terwujud. Ke depan RSUD Kota Bogor bisa menjadi rumah sakit untuk pusat onkologi menjadi rumah sakit rujukan regional.
"Kalau sudah menjadi rumah rujukan regional pasien-pasien tidak hanya berasal dari Kota Bogor saja, pasti juga akan bertambah pasien-pasien yang berasal dari kota lain," tuturnya.
Editor : Ifan Jafar Siddik