BOGOR, iNewsBogor.id - Guna mengurai kemacetan di kawasan Parung, Kadishub Kabupaten Bogor, Agus Ridho bersama jajarannya melakukan Survei Lokasi Terminal Parung, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Kamis, 23 Februari 2023.
Menurutnya, Terminal Parung ini harus segera dibangun sehingga bisa mengurai kemecetan yang selama ini kerap terjadi di kawasan pertigaan parung.
"Lokasinya sudah ada di terminal yang lama. Namun harus ada lahan.yang perlu dibebaskan untuk memperluas area terminal," ujar Agus Ridho kepada iNewsBogor.id, Kamis, 23 Februari 2023.
Kadishub Kabupaten Bogor saat tinjau bakal Terminal Parung. (Foto : iNewsBogor.id/ist.)
Dishub Kabupaten Bogor akan berusaha agar Terminal Parung ini bisa masuk dalam anggaran tahun 2024.
"Ya kami akan berusaha semaksimal mungkin agar aspirasi masyarakat soal pembangunan terminal Parung ini bisa terealisasi pada tahun 2024. Ini sudah sangat mendesak agar bisa mengurai kemacetan yang ada di sini," tegasnya.
Namun demikian, kata Ketua Kwarcab Pramuka Kabupaten Bogor ini, perlu sedikit ada revisi DED sebelum dilakukan pembangunan Terminal Parung.
Editor : Furqon Munawar