get app
inews
Aa Text
Read Next : BKRTI Gemilang di Scooter Prix 2024: Dominasi Podium dan Sorotan Kelas Wanita

Scooter Prix 2024: Kompetisi Bergengsi Vespa Balap di Indonesia

Sabtu, 29 Juni 2024 | 03:35 WIB
header img
Scooter Prix 2024. Foto: iNewsBogor.id/ Istimewa

BOGOR, iNewsBogor.idKomunitas Vespa di Indonesia akhirnya mewadahi para anggotanya yang gemar memacu kendaraan dalam kecepatan tinggi dengan menggelar ajang Vespa balap. Acara ini telah berkembang pesat dan kini diikuti oleh pembalap profesional, baik nasional maupun internasional.

Tren ini memberikan pengalaman unik pada kejuaraan Vespa balap, berbeda dari perlombaan balap motor pada umumnya. Karakteristik khas Vespa menuntut pembalap untuk lebih kreatif mengasah dan menyesuaikan keterampilan mereka, menghadirkan tantangan baru yang menarik.

Scooter Prix akan menggelar rangkaian kejuaraan yang dihelat dalam empat putaran kompetisi. Terjadwal, ajang ini akan diadakan pada Juni, Agustus, Oktober, dan November 2024 dengan total hadiah yang diperebutkan lebih dari Rp400 juta.

Putaran pertama akan digelar pada 29-30 Juni 2024, di Sentul International Karting Circuit, Sentul, Bogor, Jawa Barat. Putaran berikutnya juga akan diadakan di lokasi yang sama, dengan mempertimbangkan sirkuit lainnya di Indonesia.

Co-Founder sekaligus Project Director Scooter Prix, Priambodo Soesetyo, mengungkapkan bahwa pihaknya ingin menjadikan Indonesia sebagai destinasi wisata balap yang unik.

"Kami ingin menjadikan balap Vespa di Indonesia sebagai destinasi event balap yang dituju oleh negara-negara lain. Seperti halnya Thailand yang terkenal sebagai surga drag race bagi pencinta drag race motor dan mobil. Dengan demikian, industri sportainment, olahraga otomotif, dan pariwisata akan semakin hidup," kata Priam di Jakarta Selatan, Kamis (6/6/2024).

Editor : Ifan Jafar Siddik

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut