BOGOR - Enam atlet basket binaan Pusat Pendidikan Olahraga Pelajar dan Mahasiswa (PPOPM) Kabupaten Bogor, atas nama Kayla Fakhira (U-16), Lubina Hafiz (U-16), Bunga Ratna Ningtyas (U-16), Anggi Maharani Purba (U-16), Kaisa Nuridhina (U-14), dan Galaila Yahenzquita (U-14), mengikuti Seleksi Nasional (Seleknas) Bola Basket usia-16, di Cirebon mulai 18-21 April 2022.
Keikutsertaan enam pebasket besutan Mabruri Wijaya dan M Reza Argayudha itu, sehubung dengan rencana kegiatan FIBA U-16 Women’s Asian Championship 2022 (Postponed froom 2021), yang rencanannya akan diadakan pada tanggal 24-30 Juni 2022 di Jordan. Sehingga dengan dasar tersebut, Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP-Perbasi) melalui Timnas PP Perbasi menggelar Seleknas pemain usia-14,15 dan 16 putra, maupun putri.
Pelatih basket PPOPM Kabupaten Bogor, Mabruri Wijaya mengatakan, dalam seleknas kali ini, PPOPM ‘Bumi Tegar Beriman’ mengirimkan enam pebasket putri, empat di antaranya usia-16 tahun, dan dua lainnya berusia 14 tahun.
“Ada enam atlet basket putri PPOPM yang ikut dalam seleknas basket usia-16 tahun kali ini. Dan saat ini keenam atlet tersebut sudah di Kabupaten Tangerang, untuk mengikuti tahapan seleksi yang dilakukan PP Timnas Perbasi,” kata Mabruri Wijaya, Selasa, 19 April 2022.
Editor : Hilman Hilmansyah