BOGOR, iNews.id - Tak terasa Ramadhan tinggal beberapa hari lagi. Seluruh umat muslim berbahagia menyambut hari Raya Idul Fitri.
Tahun ini, lebaran terasa berbeda. Pandemi sudah mulai pulih, banyak warga yang sudah rindu dengan suasana lebaran di kampung halaman.
Perjalanan mudik biasanya dilalui dengan kata macet, capek dan pegal-pegal, apalagi kalau kamu pergi dengan mobil atau bus. Tapi tenang aja, sahabat iNewsBogor.id Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan rasa bosan dan resah selama perjalanan mudik ke kampung halaman.
Di musim mudik lebaran seperti ini, hampir semua transportasi di gunakan oleh pemudik di segala penjuru di Indonesia ke beragai tujuan. Tak heran jika moment ini begitu berkesan saat ramadan, dan hanya setahun sekali yaitu saat menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Kali ini, tim iNewsBogor.id akan memberikan sedikit tips agar mudik terasa asik, Yuk intip tips nya.
1. Gunakan Pakaian yang Nyaman
Gunakan setelan pakaian yang nyaman selama pergi sampai tempat tujuan. Saat bepergian jauh, gunakan pakaian berbahan katun lembut agar nyaman dipakai.
Apalagi jika situasi mengharuskan kamu untuk bermalam di jalan, pemilihan baju yang salah akan membuat tidur nggak nyaman. Selanjutnya jangan lupa gunakan sepatu yang nyaman.
Untuk wanita, hindari menggunakan wedges atau high heels ya. Memang sih kamu akan terlihat cantik, tapi kaki kamu akan sakit dan lecet kalau mudik dengan kedua jenis sepatu itu.
2. Persiapkan Kelengkapan Gadget
Bagian yang paling penting adalah gadget dan teman-temannya! Pastikan kamu membawa power bank dan pengisi daya lainnya yang cukup agar gadget kamu tidak mati saat di perjalanan. Dengan gadget, kamu bisa banyak berkreasi selama perjalanan lho. Jangan lupa juga untuk membawa hands-free untuk mendengarkan musik, atau menonton video dikala sedang bosan.
Gunakan Gadget untuk hal yang bermanfaat, jangan gunakan gadget kamu hanya untuk bermedia sosial aja, yuk coba untuk membuat mini vlog selama perjalanan. Ceritakan suasana saat mudik ataupun tempat-tempat unik yang kamu lewati. Hal ini bisa jadi dokumentasi perjalanan yang unik lho.
3. Tidak Membawa Bawaan Terlalu Banyak
Usahakan saat mudik untuk tidak terlalu banyak membawa barang bawaan. Selain repot dan tidak nyaman, kamu harus menjaga semua barang bawaan agar selalu dalam pandangan dan tidak hilang. Mungkin untuk beberapa orang bukanlah hal yang sulit, namun perlu di pahami bahwa membawa banyak barang termasuk tidak safety karena berpotensi juga mengundang tindakan kriminal. Untuk itu bawalah barang seperlunya ya guys.
Hal terakhir yang nggak boleh terlupa, bawalah wewangian, body lotion, dan deodorant agar tubuh tidak lengket. Mau pergi seharian pun kalau tubuh wangi dan segar, perjalanan akan terasa menyenangkan! Mudahkan?
Editor : Hilman Hilmansyah