get app
inews
Aa Text
Read Next : Kampus Ksatria Arena Kabupaten Bogor Kembali Jadi Magnet Kunjungan Studi Daerah Lain

Kuota Haji Jabar Tahun ini Terbanyak, Berikut Kuota Calon Jamaah Haji Kabupaten Bogor

Kamis, 19 Mei 2022 | 17:51 WIB
header img
Foto: iNews.id/Reuters

BOGOR, iNews.id - Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Barat (Jabar) menyatakan, kuota calon jamaah haji dari Jabar pada 2022 mendapatkan 17.679 orang. Kuota tersebut merupakan kuota terbanyak dibanding provinsi lain.

Sebelumnya, Kementerian Agama (Kemenag) secara resmi menetapkan total jamaah haji yang diberangkatkan pada tahun ini mencapai 100.051 orang. Terdiri atas 92.825 kuota haji reguler dan 7.226 kuota haji khusus.

Tahun ini, kuota calon jamaah haji yang berangkat dari Kabupaten Bogor sebanyak 1.570 orang. Jumlah tersebut menurun jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya yang berjumlah 3.424 orang.

"Tapi karena adanya pengurangan kuota dari pemerintah Arab Saudi, kuota yang didapatkan secara hitungan proporsional itu sebanyak 1.570 orang," kata Desi Hasbiyah selaku Ketua Forum Komunikasi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (FK KBIHU) Kabupaten Bogor, Kamis (19/5).

Desi menyebut, keberangkatan jemaah haji rencananya akan dilaksanakan pada 4 Juni mendatang. Dengan waktu yang tidak terlalu lama, pihaknya akan mempersiapkan sebaik mungkin keberangkatan tersebut.

"Kami sudah mempersiapkan keberangkatan dengan memulai pembinaan dan manasik bagi jemaah haji sejak 8 Mei lalu," tandasnya.

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut