get app
inews
Aa Text
Read Next : Makin Ketat, Elektabilitas Atang-Annida Sisakan 2 Persen dari Dedi-Jenal

Jadi Pembuka Diklat PGRI Kota Bogor, Atang: Tidak Ada Mantan Guru, Guru Mesti Terus Menginspirasi

Selasa, 31 Mei 2022 | 14:46 WIB
header img
Foto: istimewa

BOGOR, iNews.id - Ketua DPRD Kota Bogor, Atang Trisnanto membuka acara pendidikan dan pelatihan (Diklat) implementasi kurikulum merdeka belajar yang digelar oleh Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Bogor, Senin (30/5). Acara diklat yang berlangsung selama empat hari ini, digelar di ruang Serbaguna gedung DPRD Kota Bogor.

Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Kang Atang ini meminta guru-guru untuk terus menjadi inspirasi bagi generasi masa depan bangsa. Diklat merdeka belajar ini merupakan salah satu metodologi pembelajaran yang sesuai dengan minat dan bakat anak.

“Guru adalah sosok kunci dan terpenting dalam pendidikan kita. Tidak ada mantan guru. Guru akan selamanya menjadi sosok guru bagi murid-muridnya, dimanapun mereka berada. Untuk itu, teruslah menginspirasi. Dan salah satunya, dengan terus menambah skill pengetahuan melalui pendidikan pelatihan karena pendidikan akan terus berkembang sesuai dengan kebutuhan zaman,” ujar Atang.

Atang mengungkapkan bahwa pendidikan merupakan faktor terpenting bagi kemajuan sebuah bangsa. Ia menggambarkan bagaimana sosok proklamator dan presiden pertama Indonesia yaitu Bung Karno menjadi pemimpin yang kharismatik dan disegani oleh dunia. Salah satunya karena kecerdasan dan keseriusan Bung Karno menempuh pendidikan di masa anak-anak Indonesia saat itu sulit mendapatkan bangku sekolah.

Editor : Hilman Hilmansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut