Ibu Kota Bogor yang Baru Manfaatkan Lahan 103.290 Meter Persegi Hibah Eks BLBI 

Athika Rahma
Ibu Kota Bogor yang baru direncanakan akan pindah dan menempati lahan aset yang diterima dari eks BLBI dari Satgas BLBI Satgas BLBI seluas 103.290 meter persegi. (Foto: Dok)

JAKARTA,iNews.id -  Ibu Kota Bogor yang baru direncanakan akan pindah dan menempati lahan aset yang diterima dari eks bantuan likuiditas Bank Indonesia ( BLBI ) dari Satgas BLBI seluas 103.290 meter persegi (m2). 

"Tadi Pak Wali Kota menyampaikan akan membuat ibu kota baru di lokasi (aset) sehingga akan membuat keseluruhan Kota Bogor menjadi jauh lebih baik sebagai tetangga ibu kota," ujar Menteri Keuangan Sri Mulyani   dikutip Minggu (28/11/2021).

Sri Mulyani menyebutkan, aset yang dihibahkan kepada Pemkot Bogor berupa tanah yang luasnya mencapai 103.290 meter persegi (m2) dengan nilai Rp345,7 miliar.

Menurutnya, untuk membangun ibu kota baru ini, Pemkot Bogor harus menyiapkan dana yang cukup di dalam APBD. Dan yang terpenting, aset tanah tersebut harus segera digarap agar tidak berpindah tangan lagi.

Berikut rincian aset tanah eks BLBI yang dihibahkan kepada Pemkot Bogor:

- Kelurahan Empang Kecamatan Bogor Selatan dengan luas 33.500 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 2.679 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 2.689 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 2.929 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 965 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 206 m2 dan 322 m2
- Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur dengan luas 60.000 m2

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network