Pelestarian Identitas Budaya Nusantara Melalui Tata Rias Pengantin

Ifan Jafar Siddik
Hasil riasan MuA Nuna Lee, (Foto: Nuna Lee)

Yane Ardian mengatakan bahwa kegiatan ini sangat luar biasa dalam upaya pelestarian budaya nusantara.

"Di sini ada pagelaran, eksibisi tata rias pengantin nusantara, bisa dilihat dari sabang sampai merauke ada di sini dan dilaksanakannya di Kota Bogor," katanya.

Yane menambahkan, dukungan dan kecintaannya terhadap budaya nusantara ini mengingatkan dirinya pada waktu 20 tahun silam ketika ia menjadi pengantin menggunakan adat budaya sunda yang dirias oleh tata rias Desi dari rumah pengantin.

Setiap daerah kata Yane, memiliki masing-masing tradisi dan Indonesia kaya akan tradisi dengan beragam tradisi dari sabang sampai merauke.

"Kalau kita tidak melestarikan, ini akan tergerus dan kalah dengan budaya asing, sehingga saya hadir disini memberikan dukungan kepada HARPI sebagai penyelenggara dan saya sangat memberikan apresiasi, karena kegiatan ini berjalan secara rutin sehingga memberikan edukasi kepada masyarakat," ujarnya.

Editor : Ifan Jafar Siddik

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network