Waspada, Kasus Covid-19 Varian Omicron Sudah Ditemukan di Indonesia

Tim Okezone
Ilustrasi tes PCR Covid-19/Reuters

JAKARTA,iNews.idMenteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan kasus Covid-19 varian Omicron sudah ditemukan di Indonesia. Dia berharap protokol kesehatan terus dijalankan.

Menurut Budi, kasus virus varian Omicron ini ditemukan pada seorang pekerja pembersih di Wisma Atlet, Jakarta.

Dia bercerita, awalnya ada tiga orang pekerja pembersih pada 8 Desember positif Covid-19 berdasarkan hasil PCR.

Selanjutnya, pada 10 Desember, sampel tiga orang ini dikirim ke litbangkes untuk genome sequencing.

Pada 15 Desember hasil ujinya sudah keluar. "Dari tiga orang satu adalah Omicron, dua bukan," kata Menkes Budi, Kamis (16/12/2021).
Walau begitu, Menkes menjelaskan jika pekerja tersebut dikabarkan tidak mengalami gejala.

Dia dan dua rekannya sudah kembali menjalani tes PCR dengan hasil negatif. "Tes PCR-nya sudah negatif," ungkap Menkes.

Editor : Edi Yulianto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network