Sheila On 7 Gelar Konser Tunggal Hari Ini, Segini Harga Tiket

Ifan Jafar Siddik/Net
Konser tunggal Sheila On 7 di Jakarta. Foto: iNewsBogor.id/istimewa

BOGOR, iNewsBogor.id - Sheila on 7 adalah grup musik pop rock Indonesia asal Yogyakarta. Didirikan oleh sekelompok pelajar SMA, grup musik ini sekarang beranggotakan Akhdiyat Duta Modjo (Duta), Eross Candra (Eross) dan Adam Muhammad Subarkah (Adam) setelah beberapa kali mengalami perubahan formasi dan pergantian personil.

Sheila On 7 menggelar konser tunggal pada 28 Januari 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Konser bertajuk "Tunggu Aku di Jakarta itu" menggandeng promotor Antara Suara. Tiket untuk konser ini akan mulai dijual secara online pada 7 November 2022 melalui loket.com atau mengunjungin website tungguakudi.id dan Harga tiket konser Sheila On 7 dijual mulai harga Rp 300.000 hingga Rp 750.000.

“Kami menghadirkan konser yang intimate namun dengan harga terjangkau. Semoga bisa menghibur rindu Sheila Gank yang telah lama tidak berjumpa dengan band favorit mereka,” kata Verraning Ayu selaku CEO Antara Suara melalui siaran persnya, Rabu (2/11/2022).

Harga tiket konser Sheila On 7:
1. Festival A (standing): Rp 450.000
2. Festival B (standing): Rp 300.000
3. Festival VIP (Standing): Rp 750.000
4. VIP Table (seating): Informasi harga harap hubungi customer service Loket.com

Sebelum beli tiket, penting nih menentukan posisi nonton. Seating plan bisa dilihat pada keterangan dan gambar di atas.

Berdasarkan seating plan, kategori Festival VIP adalah yang paling dekat dengan panggung, lalu diikuti dengan Festival A dan Festival B.

Harga tiket dan seating plan konser Sheila On 7 di Jakarta.

Seating plan konser Sheila On 7:

  1. Depan panggung persis (berdiri): Area C1 dan C2 ini diperuntukkan bagi pemilik tiket Festival VIP seharga Rp 750.000.
  2. Depan panggung baris kedua: Area A1 dan A2 berada di belakang area C1 dan C2. Area ini diperuntukkan bagi pembeli tiket Festival A seharga Rp 450.000.
  3. Depan panggung baris ketiga: Area B ini diperuntukkan bagi pemilik tiket Festival B seharga Rp 300.000. Area B untuk penonton berdiri, tetapi posisinya yang paling jauh dari panggung.
  4. Sayap kiri dan kanan panggung: Untuk Area VIP Table berada di area D1 dan D2 yang terletak di sayap kiri dan kanan panggung.


Editor : Ifan Jafar Siddik

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network