Bogor, iNews.id- Dalam rangka memperingati hari peduli sampah Nasional, Karang Taruna Desa Bantar Jaya serta Karang Taruna Kecamatan Rancabungur melakukan kegiatan bersih-bersih situ Babakan.
Kegiatan ini melibatkan banyak pihak baik dari masyarakat, pemerintah serta para penggiat alam/lingkungan, bahkan Kepala PSDA provinsi pun ikut hadir dalam kegiatan ini pada Minggu kemarin. Kegiatan ini harapannya bisa terus dilakukan secara rutin oleh karang taruna. Hal ini tentunya bisa berdampak positif terhadap antisipasi adanya bencana banjir yang bisa saja terjadi dikemudian hari.
"Adanya situ atau danau merupakan tampungan air yg bisa mengantisipasi banjir dimana situ peran aktif masyarakat khususnya pemuda atau karang taruna dalam menjaga dan merawat situ serta mengoptimalkan potensi lainnya ,terlebih menghimbau agar tidak membuat bangunan-bangunan liar yg bisa mengurangi wilayah luasan situ," ungkap Indra selaku kepala PSDA kepada iNewsbogor.id.
Tak hanya kegiatan bersih-bersih, karang taruna dan warga pun melakukan aksi penebaran benih ikan serta penanaman 2000 bibit pohon lindung. "Harapannya pohon-pohon ini bisa menjadi batas serta pagar hidup untuk situ Babakan," ujar Fajar selaku warga RT 02 Kampung Moyan Desa Bantar jaya.
Warga berharap kegiatan bersih-bersih ini menjadi percontohan diwilayah situ-situ lainnya.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait