Menurutnya, situasi arus lalu lintas masuk ke Kota Bogor terdampak kepadatan kendaraan dari wilayah Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor. Selain itu, kendaraan wisatawan ke wilayahnya didominasi masuk ke Kebun Raya Bogor.
Ia menyebutkan, pada H+2 lebaran 2023 dari 334 ribu kendaraan yang masuk ke Kota Bogor, terdapat 16 ribu terdata merupakan pengunjung Kebun Raya Bogor.
"Laporan dari Kebun Raya jumlahnya 16 ribu kendaraan kemarin," ujarnya.
Kompol Galih menyampaikan kunjungan masuk ke Kebun Raya pada H+2 lebaran tahun ini memang menurun dibanding tahun lalu yang mencapai 24 ribu kendaraan.
Editor : Ifan Jafar Siddik
Artikel Terkait