Hirup Asap Kebakaran, 5 Satpam Mal Lippo Plaza Ekalokasari Bogor Kini Sudah Membaik

Ifan Jafar Siddik
Akibat terlalu banyak hirup asap kebakaraan saat bantu padamkan api, Petugas keamanan Mal Lippo Plaza Ekalokasari Bogor dilarikan ke rumah sakit. Foto: iNewsBogor.id/istimewa

BOGOR, iNewsBogor.id - Manajemen Lippo Plaza Ekalokasari memastikan bahwa lima satpam yang mengalami sesak nafas karena membantu memadamkan api kebakaran gudang kertas-kertas dokumen telah dalam kondisi baik. 

Communication Plaza Lippo Ekalokasari, Taufan saat dikonfirmasi, Senin (5/60) pagi, mengatakan kelima satpam sigap mencoba memadamkan api di gudang yang terbakar sebelum akhirnya ditangani oleh Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bogor. 

"Sudah pulang, hanya dilakukan perawatan dan sudah dipastikan dalam kondisi sehat," kata Taufan. 

Dikatakannya, kejadian kebakaran yang diketahui Minggu (4/6) pukul 20.20 itu membuat satpam-satpam itu akhirnya mengalami sesak nafas dalam proses pendingin ruang dan material yang terbakar, karena asap cukup pekat.  

Mereka berlima segera dilarikan ke rumah sakit terdekat yakni Rumah Sakit PMI dan Juliana untuk mendapatkan perawatan medis dan kini telah membaik. 

Editor : Ifan Jafar Siddik

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network