Dua Pebulutangkis Siswa SMAN 1 Leuwisadeng Kabupaten Bogor Sabet Emas di Popnas 2023 Palembang

DImhyas
Dua Pebulutangkis Siswa SMAN 1 Leuwisadeng Kabupaten Bogor Sabet Emas di Popnas 2023 Palembang . (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id - Tinta emas kembali ditorehkan dua siswa SMAN 1 Leuwisadeng yang berhasil menyumbangkan medali emas bagi Kontingen Jawa Barat pada ajang Popnas 2023 di Palembang, Sumsel.

Dua atlet putri asal SMAN 1 Leuwisadeng, Kabupaten Bogor yakni Laili Dwiyanti Nur R dan Medina Nazwa Yuniar berhasil memberikan Konstribusi bagi Kontingen Jawa Barat pada cabor Bulutangkis beregu Putri.

"Dalam laga final beregu Putri, Tim Jabar berhasil menumbangkan Jawa Tengah dengan skor 2-0 dari tiga partai yang dipertandingkan," ucap M Ali Miftah salah satu official Tim Badminton Jabar asal Kabupaten Bogor, Rabu, 30 Agustus 2023.

Ali menambahkan, karena sudah unggul 2-0 secara langsung maka partai ketiga tidak dimainkan. "Sedangkan pada nomor beregu putra, Tim Badminton Jabar meraih medali perunggu," tegasnya.

Sebenarnya ada tiga atlet asal SMAN 1 Leuwisadeng dan satu atlet dari SMA Trisula Gunung Putri yakni Bagir Al Hanif yang juga membela Jabar pada Popnas 2023. Satu pemain putra asal SMAN 1 Leuwisadeng yang membela Jabar pada Popnas 2023 atas nama Adriel Ferdinand.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network