Wasiat Rizal Ramli, Minta Dimakamkan Tanpa Upacara Kenegaraan

Muhammad Rio Alfin Pulungan
Juru Bicara Keluarga Rizal Ramli, Yos Nggarang. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNewsBogor.id - Prosesi pemakaman mantan Menteri Koordinator Kemaritiman, Rizal Ramli, akan berlangsung sesuai keinginannya, tanpa menggunakan upacara kenegaraan.

Meskipun pernah menjabat di posisi penting, Rizal Ramli selalu menolak mengisi formulir pensiunan menteri, ingin menjadi rakyat biasa setelah melepaskan jabatannya.

"Prosesinya itu bakda Dzuhur langsung dari masjid ke pemakaman dan prosesnya itu seperti biasa aja, tidak pakai kenegaraan," tutur Perwakilan Keluarga Rizal Ramli, Yos Nggarang, Kamis (4/1/2024).

Yos menjelaskan bahwa Rizal Ramli secara tegas menolak mengisi formulir pensiunan sebagai mantan menteri, karena keinginannya menjadi rakyat biasa.

Sebelum menuju Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut, Jakarta Selatan, jenazah Rizal Ramli akan dishalatkan di Masjid Al-Ittihad atas permintaan warga sekitar.

"Jenazah dishalatkan di Masjid Al-Ittihad ya, karena ini permintaan warga. Dan memang Bang Rizal ini kan bukan hanya dia sebagai milik keluarga, tapi milik masyarakat juga," tegas Yos.

Keluaraga Rizal Ramli sepakat menghormati keinginan warga sekitar, sehingga pemakaman sesuai jadwal akan dimulai setelah Dzuhur.

Yos menegaskan prosesi pemakaman ini akan mengikuti keinginan Rizal Ramli untuk menjadi bagian dari masyarakat biasa.

Editor : Furqon Munawar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network