BOGOR - Ratusan Aparat Sipil Negara di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Bogor menjalani Swab Test PCR menyusul temuan salah seorang positif Covid-19 di Kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Atap (DPMPTS) Kota Bogor, Jumat (4/1).
Swab tes dilakukan sebagai langkah 3T (Tracking, Trecing, Treatment) guna memastikan sebaran tidak meluas menyasar ke seluruh ASN di lingkungan Pemkot Bogor.
Antrian ASN yang akan menjalani swab PCR nampak di beranda Balaikota Bogor dilayani puluhan tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kota Bogor mengenakan APD lengkap.
Salah seorang ASN di DPMPTS yang enggan disebut namanya mengaku ia diperintahkan atasan untuk menjalani Swab sebagai langkah antipasi.
"Saya sebetulnya udah beberapa kali di swab sebelumnya cuma karena ada rekan positif covid saya diperintahkan atasan ikut swab" ujarnya.
ASN lainnya Dita bernada sama ikut swab atas anjuran atasan karena salah seorang rekannya di DPMPTS terpapar.
"Iya ikut swab karena ada temen yang positif" ujarnya singkat.
Puluhan tenaga kesehatan dari Dinas Kesehatan Kota Bogor dilibatkan guna melayani para ASN yang mengikuti swab. Sampel hasil swab para ASN bisa diketahui saat itu juga.
Dari hasil pemantauan sementara belum ditemukan ASN lainnya yang positif terpapar menyusul temuan ASN positif covid di DPMPTS Kota Bogor.
ASN di DPMPTS Kota Bogor yang dinyatakan positif covid dikabarkan saat ini tengah menjalani isolasi mandiri dibawah pengawasan ketat satgas Covid-19 Kota Bogor.
Meski ada temuan ASN positif covid belum ada langkah penutupan aktifitas layanan publik di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Bogor selain di DPMPTS Kota Bogor.
Editor : Hilman Hilmansyah
Artikel Terkait