Pengurus SOIna Kabupaten Bogor Gencar Sosialisasi ke SLB dan Unsur Masyarakat

Asep Syahmid
Tampak Pengurus SOIna Kabupaten Bogor tengah sosialisasi di salah satu SLB. (Foto : Istimewa)

BOGOR, iNewsBogor.id - Jajaran pengurus SOIna ( Special Olympics Indonesia) Kabupaten Bogor terus gencar melakukan sosialisasi lembaga olahraga penyandang disabilitas khususnya Tuna Grahita kepada elemen masyarakat di Bumi Tegar Beriman.

Hal tersebut dikatakan oleh Sekum SOina Kabupaten Bogor, Asep Taryat Taryana, Senin, 6 Mei 2024. Menurutnya, Ketua SOina dan para pengurus SOIna Kabupaten Bogor lainnya sudah silaturahmi dan sosialisasi kebeberapa SLB dan Yayasan yang ada di Kabupaten Bogor.

Tak hanya itu, kata Asep, SOina Kabupaten Bogor sudah melakukan koordinasi dengan para petinggi Dispora, Dinsos serta para pemangku kebijakan lainnya.

"Alhamdulilah SOina Kabupaten Bogor sudah mendapat respons bagus dari Pemkab Bogor. Pak Kadispora sangat respons dan minta SOina segera mengajukan program kegiatan buat 2024 sama 2025," beber Asep Taryat Taryana.

Disamping itu, lanjut Asep, pihaknya juga sudah minta jadwal dengan Dinsos Kabupaten Bogor dan beberapa Kecamatan yang ada disekitar Cibinong untuk silaturahmi dan sosialisasi terkait program program yang akan dilakukan SOina Kabupaten Bogor.

Editor : Furqon Munawar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network