Sering Cekcok, Seorang Suami Diduga Bunuh Istri di Klapanunggal Bogor 

Cahyat Supriatna
Polisi mengusut kasus pembunuhan di Klapanunggal Kabupaten Bogor. Foto : ist

BOGOR - Seorang ibu rumah tangga ditemukan tewas di rumahnya di Kampung Kembang Kuning, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Jumat (19/2) malam. Polisi yang datang ke lokasi langsung memasang garis polisi dan menggelar olah TKP (tempat kejadian perkara). 

Korban diduga tewas karena dibunuh. Polisi yang melakukan olah TKP mendapati tubuh korban penuh luka bekas penganiayaan. Sementara anak korban menduga ibunya dibunuh sang ayah yang kabur lantaran kerap terlibat cekcok hebat.

Dalam dokumentasi milik kepolisian, jasad Karmiati, seorang ibu rumah tangga tampak tergeletak mengenaskan di ruang tengah rumahnya. Selain bersimbah darah, tubuh korban juga dipenuhi luka mirip bekas penganiayaan. Bahkan, bagian kepalanya nyaris rusak. Akibatnya, kedua anak korban syok berat melihat kondisi ibunya tewas mengenaskan.

Dua anak korban menangis saat mengetahui ibunya sudah dalam keadaan tidak bernyawa. Sebelumnya, salah satu anak korban, Topik, yang baru pulang terpaksa membongkar pintu rumah karena terkunci. Nahas, usai diperiksa, korban ditemukan tewas tergeletak di lantai. Meski demikian, kedua anak korban mengaku curiga ibunya dibunuh oleh ayahnya sendiri. Lantaran, sang ayah justru tak berada dilokasi, apalagi kedua orang tua mereka diketahui kerap terlibat keributan hebat.

Sementara itu, polisi yang melakukan olah TKP mengamankan sejumlah barang bukti seperti pisau, kayu, serta tabung gas melon yang berlumur darah.

Menurut AKP Azi Lesmana, Kapolsek Klapanunggal, usai diidentifikasi, jenazah korban lalu dievakuasi ke rumah sakit Kramat Jati untuk keperluan otopsi. Sementara kasus dugaan pembunuhan tersebut hingga kini masih diselidiki pihak Polsek Klapanunggal.
 

Editor : Hilman Hilmansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network