Masa Jabatan Diperpanjang, Pj Bupati Bogor Minta Kades TIngkatkan Kualitas Pelayanan dan Pembangunan
BOGOR, iNewsBogor.id - Penjabat Bupati Bogor , Asmawa Tosepu menyerahkan "Surat Keputusan Bupati Bogor tentang Perpanjangan Masa Jabatan bagi Kepala Desa di Kabupaten Bogor". Penyerahan dilakukan di Laga Satria Pakansari, Cibinong, Kamis (30/5/2024). Surat keputusan tersebut sesuai dengan ketentuan undang-undang yang mengubah masa jabatan kepala desa dari enam tahun menjadi delapan tahun.
Untuk diketahui dari 416 kepala desa se-Kabupaten Bogor, yang hadir menerima surat keputusan sebanyak 410 orang. Enam diantaranya tidak hadir karena ada yang berhalangan karena menunaikan ibadah haji, dan ada yang sedang melalui proses hukum.
Pada kesempatan tersebut, Asmawa Tosepu berpesan agar perpanjangan masa jabatan tersebut dimanfaatkan dengan baik untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan akselerasi pencapaian target pembangunan di desa.
Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu. (Foto : Istimewa)
“Perpanjangan masa jabatan ini dapat memberikan stabilitas kepemimpinan dan waktu yang lebih panjang bagi kepala desa untuk melaksanakan pembangunan desa, meningkatkan kualitas layanan publik, dan mendorong pengembangan ekonomi desa,” ujar Asmawa.
Editor : Furqon Munawar
Artikel Terkait