Atlet Panjat Tebing Veddriq Leonardo Pertahankan Tradisi Emas Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Asep Syahmid
Atlet cabor panjat tebing Veddriq Leonardo pertahankan tradisi emas Indonesia di ajang Olimpiade Paris 2024. (Foto : Istimewa/iNewsBogor.id)

BOGOR, iNewsBogor.id - Tradisi medali emas bagi Kontingen Indonesia dalam ajang Olimpiade akhirnya tetap bisa dipertahankan dengan baik setelah cabor Panjat Tebing menjadi satu satunya cabor yang berhasil mendulang medali emas bagi kontingen Merah Putih di.Olimpiade Paris 2024.

Satu medali emas yang diraih kontingen Indonesia pada Olimpiade Paris 2024 didapat dari cabor Panjat Tebing atas nama Veddriq Leonardo. Ia tampil sangat mengesankan pada babak final cabang panjat tebing putra nomor speed, ia mencatatkan waktu tercepat dengan 4,75 detik, unggul dari atlet Cina Wu Peng yang catatkan waktu 4,77 detik.

Keberhasilan Veddriq Leonardo meraih medali emas pada Olimpiade Paris 2024 disambut gembira dan rasa haru oleh seluruh rakyat dan bangsa Indonesia dari Sabang Sampai Merauke.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto mengaku bangga dan terharu dengan prestasi yang diraih Veddriq Leonardo dengan sumbangsih satu emasnya pada Olimpiade Paris 2024.


Tampak Veddriq Leonardo tengah unjuk kemampuan di cabor panjat tebing Olimpiade Paris 2024 membawanya meraih emas pertama utuk Indonesia. (Foto : Istimewa/iNewsBogor.id)

 

"Saya merinding dan bangga ketika melihat layar kaca dan menyaksikan perjuangan Veddriq Leonardo yang all out untuk memberikan prestasi emas bagi Indonesia pada Olimpiade Paris 2024," ujar Rudy Susmanto, Kamis, 8 Agustus 2024.

Menurutnya, Veddriq Leonardo adalah pejuang dan pahlawan olahraga yang mampu mengibarkan bendera merah putih pada Olimpiade Paris 2024. Terinspirasi keberhasilan Veddriq Leonardo meraih emas Olimpiade 2024 pada cabor panjat tebing, Rudy Susmanto menginginkan FPTI Kabupaten Bogor bisa melahirkan para atlet sekaliber Veddriq Leonardo yang bisa berjaya pada ajang Olimpiade Paris 2024.

Keberhasilan Veddriq Leonardo harus jad motivasi atlet atlet panjat tebing di Indonesia dan khususnya Kabupaten Bogor untuk bisa mengukir emas pada ajang kelas dunia.

Tak hanya itu, kata Rudy Susmanto, Ia minta FPTI Kabupaten Bogor bisa menggelar event Kejurnas yang akan memunculkan talenta atlet panjat tebing Kabupaten Bogor bisa berbicara pada kancah nasional atau internasional.

"Sekali lagi saya ucapkan rasa bangga dan selamat atas prestasi Veddriq Leonardo putra terbaik bangsa Indonesia yang berhasil mengibarkan merah putih pada Olimpiade Paris 2024," pungkas Rudy.

Editor : Furqon Munawar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network