India Garap Supercar Listrik Pertama, Dinamai Azani

Aditya Pratama
Perusahaan rintisan asal India, Mean Metal Motors, merancang supercar listrik yang dinamai Azani. (Foto: iNews.id).

NEW DELHI, iNews.id India menggebrak dunia dengan menciptakan supercar listrik pertama yang dinamai Azani. Mobil ini digarap perusahaan rintisan (startup) Mean Metal Motors.

Dilansir dari Hindustan Times, Senin (9/8/2021), Nama Azani terinspirasi dari supercar Inggris, McLaren. Mean Metal Motors terpacu menggarap kendaraan listrik (electric vehicle/EV), untuk menunjukkan India pun bisa menggarap prouek ini.

“Satu-satunya tujuan kami bukan mengembangkan kendaraan listrik, tetapi menciptakan ekosistem yang membantu meningkatkan elektrifikasi pada tingkat lebih cepat," ujarnya. 

Dia menyebutkan 22 timnya saat ini sedang mengerjakan penelitian dan pengembangan, desain, aerodinamika, serta teknik bersama mitra teknis dari Inggris, Jerman, dan AS. Direncanakan, proyek ini prototipe Azani terwujud pada 2022.

Kelak mobil itu bakal dibanderol dengan harga 120.000 dolar AS atau setara Rp1,7 milliar.

Supercar ini  memiliki garis dan desain profil depan ramping dan agresif dengan panel tertutup dan lampu depan mengadopsi LED tajam terintegrasi dengan ventilasi udara samping yang besar. Ini dipertegas dengan bentuk kap yang melengkung sedikit melebar, interior serba hitam. 

Desain ini untuk aerodinamis dan menambah daya tarik visual supercar. Sementara bagian belakang supercar ini memiliki lampu belakang LED yang ramping 

Mengenai dapur pacu, Azani diklaim mampu berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu kurang dari 2 detik sebelum mencapai top speed 350 km/jam. 

Supercar asal India ini dibekali tenaga setara dengan mobil bensin bertenaga 1.000 hp. Hebatnya, sekali pengisian daya Azani mampu berlari hingga 700 km.

 

Editor : ZenTeguh

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network