Eduwisata, Kolaborasi CSR BMM Bahagiakan Anak Yatim dan Dhuafa

Vitrianda Hilba Siregar
Eduwisata, Kolaborasi CSR BMM Bahagiakan Anak Yatim dan Dhuafa BMM) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) bersama Sentra UMKM Tegalwaru sukses menggelar kegiatan Eduwisata Yatim dan Dhuafa. Foto: Ist

BOGOR, iNewsBogor.id – Baitulmaal Muamalat (BMM) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) bersama Sentra UMKM Tegalwaru sukses menggelar kegiatan Eduwisata Yatim dan Dhuafa pada Sabtu (15/02).

Acara ini bertujuan memberikan pengalaman edukatif yang menyenangkan bagi anak-anak yatim dan dhuafa dengan berbagai aktivitas seru dan interaktif.

Sebanyak 33 siswa dari MI Mathla’ul Anwar Tegalwaru, didampingi oleh 5 guru pendamping serta 2 siswa dari Jakarta, turut serta dalam kegiatan ini. Dengan penuh keceriaan, mereka mengikuti berbagai aktivitas menarik, seperti atraksi badut yang menghibur, melukis dengan kreativitas, belajar memanah dan berkuda, mengunjungi mini zoo untuk mengenal beragam hewan, serta praktik membuat tahu bakso.

Selain itu, para peserta juga mendapatkan bingkisan produk UMKM, peralatan sekolah, dan uang saku.
Perlu diketahui, pelaksanaan kegiatan ini dapat terselenggara berkat dukungan para donatur dari berbagai Perusahaan yang bermitra dalam program Corporate Social Responsibility (CSR) dengen   PT Dinamika Sinergi Engineering, PT Muda Berkarya Nusantara,  CV Nahesa Berkah Abadi. Lalu,  PT Ide Utama Swatantra, PT Fariz Utama Mandiri,dan  CV Gemintang Berkah Abadi

Siti Latipah, perwakilan guru pendamping MI Mathla’ul Anwar, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas terselenggaranya acara ini.

“Alhamdulillah, kami sangat senang siswa-siswi dapat merasakan eduwisata yang asyik dan interaktif ini. Terima kasih banyak kepada BMM dan para donatur yang telah memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yatim dan dhuafa. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan di dunia dan akhirat. Aamiin.” Ujarnya.

Baitulmaal Muamalat berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan pengalaman berharga bagi para peserta. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam acara ini. Semoga program seperti ini dapat terus berlanjut dan memberikan kebahagiaan bagi lebih banyak anak-anak yang membutuhkan.

Baitulmaal Muamalat merupakan Lembaga Amil Zakat yang secara resmi ditunjuk oleh Kementerian Agama untuk menghimpun dan menyalurkan ZISWAF. Dengan ini, Baitulmaal Muamalat terus berkomitmen untuk menjadi kepanjangan tangan bagi masyarakat Indonesia untuk melakukan kebaikan.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update