BOGOR, iNewsBogor.id - Tempat glamping di Bogor menjadi pilihan ideal bagi kamu yang ingin menikmati keindahan alam tanpa harus mengorbankan kenyamanan. Dengan pemandangan pegunungan yang asri, udara sejuk, dan suasana yang tenang, glamping di Bogor menawarkan pengalaman berkemah yang mewah dan praktis.
Tempat Glamping di Bogor
1. Leuweung Geledegan Ecolodge
Leuweung Geledegan Ecolodge adalah pilihan glamping di Bogor yang menawarkan suasana sejuk di kaki Gunung Salak dengan berbagai fasilitas menarik. Pemandangan alam yang sangat indah akan Anda dapatkan jika menginap disini.
Harga: mulai dari Rp600.000
Lokasi: Kp Tamansari 17, Jalan Tamansari No 17, Tamansari, Kec Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16610
2. Wonderful Citamiang by Arnha
Lokasinya yang berada di tengah hutan membuat tempat ini cocok sekali untuk Anda yang ingin menenangkan diri dengan suasana sejuk dan damai. Terdapat juga layanan antar jemput bandara dengan biaya tambahan, layanan penjemputan dari stasiun kereta, ferry terminal shuttle dengan biaya tambahan, dan cruise shuttle dengan biaya tambahan.
Harga: mulai dari Rp500.000
Lokasi: Jalan Ciliwung, Tugu Utara, Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750
3. Green Hill Puncak
Rasakan glamping dengan suasana tenang dan asyik karena terdapat area trekking dan bersantai di kafe yang menyajikan makanan lokal. Fasilitas yang tersedia termasuk area barbeque dan ruang pertemuan untuk acara khusus.
Harga: mulai dari Rp2.300.000
Lokasi: Cibeureum, Kec Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750
4. Forest Garden Batulayang
Pemandangan dan suasana yang indah membuat Forest Garden Batulayang menjadi tempat yang pas jika Anda mencari tempat glamping di Bogor. Pengunjung dapat melakukan aktivitas seperti trekking dan berkuda. Ada juga berbagai olahraga yang melengkapi pengalaman seperti ATV, memancing, panahan, badminton, dan tenis meja.
Harga: mulai dari Rp1.000.000
Lokasi: Jalan Ciburial, Manggis, Kec Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750
5. Alinson Sunset Hill
Berlokasi di Puncak Bogor membuat tempat ini tidak bisa diragukan lagi perihal pemandangan dan suasananya. Dengan tipe couple atau family tent yang muat sampai 8 orang dan fasilitas memadai menjadikan glamping ini sangat nyaman dan family friendly.
Harga: mulai dari Rp800.000
Lokasi: Jalan Raya Puncak Desa Tugu utara, Cisarua, kec Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16750
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait