BOGOR- Popularitas Sairan sebagai icon sepakbola Persikabo dan Kabupaten Bogor rupanya masih bersinar terang saat ini dalam kancah sepakbola Bumi Tegar Beriman.
Meskipun sudah pensiun dari lapangan hijau, Sairan yang saat ini tercatat sebagai Kasubag TU UPT Sarpras Dispora Kabupaten Bogor masih diburu tanda tangannya untuk jadi Head Coach tim sepakbola kecamatan yang akan berlaga pada kancah Piala Ade Yasin Bupati Bogor 2022.
Beberapa waktu lalu, ada tiga kecamatan yang melirik jasa Sairan untuk meracik tim kecamatan di Kabupaten Bogor yang akan berlaga pada ajang Piala Ade Yasin Bupati Bogor 2022.
Secara emosional Sairan harusnya menukangi tanah kelahirannya yakni Gunung Putri. Namun, karena di Gunung Putri banyak pelatih yang berlisensi C, akhirnya Sairan menerima pinangan Serdadu Selatan atau julukan dari Tim U-19 Kecamatan Megemandung yang juga salah satu kontestan Piala Ade Yasin Bupati Bogor 2022.
Kecamatan lain yang sempat dirumorkan bakal memakai jasa Sairan adalah Tim Sepakbola U-19 Cisarua.
Kebetulan Sairan sangat dekat dengan managemen Bromelia FC salah satu klub anggota PSSI Askab Bogor yang bermarkas di Cisarua.
“Managemen Serdadu Selatan memang sudah menghubungi saya untuk jadi bagian dalam jajaran official di Piala Ade Yasin Bupati Bogor 2022,” beber Sairan, Senin, 11 April 2022.
Sairan mengatakan, siap menerima pinangan Serdadu Selatan dan akan segera bersinergi dengan jajaran managemen dan official lainnya.
Apalagi, kata Sairan, ia mendengar kabar dalam skuad Serdadu Selatan nantinya akan hadir juga legenda sepakbola nasional Roby Darwis yang akan ikut jadi konsultan tim Serdadu Selatan.
“ Saya sangat senang dengan terobosan Pak Usep Supratman salah satu Pembina Tim Sepakbola Fokus FC yang akan mendatangkan Roby Darwis sebagai Dirtek Serdadu Selatan,” paparnya.
Menurutnya, kehadiran legenda Persib dan Legenda Sepakbola Nasional di Serdadu Selatan akan banyak membawa dampak positif dan motivasi para pemain dan juga para official tim untuk menimba ilmunya Kang Roby Darwis.
Editor : Hilman Hilmansyah
Artikel Terkait